28/08/2016

Info dan Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah Luar Negeri di Arab Saudi

Info dan Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah Luar Negeri di Arab Saudi

Sesi Kali ini Detikinfo akan memberikan ulasan tentang Info dan Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah Luar Negeri di Arab Saudi. Berbeda dengan zaman dahulu, keinginan untuk berkuliah kini semakin besar. Bukan hanya niat dari generasi mudanya melainkan juga dari para orang tua yang makin sadar jika pendidikan tinggi merupakan salah satu cara menaklukkan arena globalisasi. Salah satu perguruan tinggi yang menarik untuk dibahas adalah perguruan luar negeri dimana salah satunya adalah di Arab Saudi.

Info dan Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah Luar Negeri di Arab Saudi

Keinginan untuk berkuliah di Arab Saudi, bukan hanya sekedar menambah ilmu melainkan adanya kesempatan melakukan haji, ziarah kota juga umroh yang lebih mudah. Bagi anda yang tertarik berkuliah di Arab Saudi, namun bingung memenuhi biaya kuliah disana? Tidak perlu khawatir mengingat ada banyak universitas yang menyedikan beasiswa bagi anda. 

King Saud Univesity 




Salah satu universitas yang menyediakan beasiswa bagi negara luar adalah King Saud University. Tertarik? Anda bisa mengaksesnya langsung melalui link-link khusus yang juga merupakan website resmi King Saud University. Adapun website tersebut adalah Ma’had Lughah KSU https://ali.ksu.edu.sa/ar, KSU ksu.edu.sa

Khusus untuk pendaftaran berkas ma’had lughah pra S1, anda perlu menyiapkan berkas-berkas yang berikut ini. 

1. Ijasah yang telah diterjemahkan sebelumnya

2. Paspor

3. Transkip nilai yang telah diterjemahkan

4. Pas photo. Sesuaikan dengan ukuran serta format yang diminta. 

Dalam melakukan pendaftaran, anda tidak diharuskan menggunakan ijazah pemerintah melainkan pilihlah ijasah dengan nilai yang lebih baik. Hal yang perlu diperhatikan adalah untuk rajin melakukan pengecekan syarat berkas pendaftaran karena ketentuan bisa berubah sewaktu-waktu. 

Universitas Tabuk di Arab saudi



Satu lagi universitas yang menyediakan beasiswa bagi mahasiswa adalah Universitas Tabuk. Universitas Tabuk berloksi di Tabuk dan berdiri pada tahun 2006. Adapun berkas yang diperlukan bagi calon penerima beasiswa dari luar Arab Saudi antara lain adalah sebagai berikut. 

1. Berusia minimal 17 tahun dan tidak boleh lebih dari 25 tahun saat mengajukan beasiswa disana

2. Merupakan lulusan dari SMA atau MA dan sederajat.

3. Tidak sedang dalam status sebagai penerima beasiswa yang berasal dari institusi Arab Saudi yang lain.

4. Tidak pernah melakukan perbuatan buruk yang melanggar hukum. Hal ini dibuktikan dengan adanya surat resmi yang berasal dari kepolisian negara pendaftar.

5. Tidak pernah diberhentikan dari universitas apapun yang ada di Arab Saudi.

6. Mendapatkan persetujuan dari pemerintah negara pihak pendaftar untuk mendaftar kuliah di Arab Saudi.

7. Melampirkan surat keterangan kesehatan sesuatu dengan aturan yang ada.

8. Menyertakan surat rekomendasi yang berasal dari salah satu lembaga institusi, yayasan yang diakui oleh pihak Universitas Tabuk.

9. Untuk pendaftar wanita, harus didampingi oleh mahrom. Untuk mahrom, bisa berasal dari penerima beasiswa atau yang sedang bekerja di Arab Saudi ataupun yang tinggal disana.

10. Mahir menggunakan bahasa Arab baik yang lisan ataupun yang tulisan

Bagi anda yang tertarik mengikuti kuliah di luar negeri, Arab Saudi. Ada baiknya anda melakukan perencanaan dengan matang. Anda juga diharuskan bersikap positif dan optimis mengingat mengingat syarat yang diajukan cukup mudah.

Hal yang perlu anda perhatikan untuk melanjutkan kuliah di Arab Saudi adalah kuota yang disediakan bagi penerima beasiswa sangat terbatas inlah kenapa ada baiknya jika anda tidak terlalu berharap.

Bagi kamu yang kurang bisa berbicara atau menulis bahasa Arab dengan lancar, ada baiknya tidak rendah hati. Karena kamu tetap memiliki kesempatan berkuliah disana asalkan mampu berbahasa Inggris. Di arab saudi sendiri, akan banyak ditemukan penduduk yang bisa menggunakan bahasa Inggris dengan baik. 

Show comments
Hide comments


Emoticon Emoticon