29/09/2016

Cara isi Baterai Ponsel dengan cepat dan aman

Cara isi Baterai Ponsel dengan cepat dan aman

Banyak diantara pengguna ponsel atau smartphone yang masih bertanya-tanya tentang bagaimana cara mempercepat pengisian baterai ponsel namun tetap aman bagi gadget dan baterai itu sendiri ? Untuk menjawab pertanyaan tersebut admin DetikInfo akan mengulasnya untuk pembaca setia semua, yuk disimak.

Siapa sih yang tidak suka bila dalam melakukan pengisian baterai ponsel dengan cepat ?, tentu semua ingin yang serba cepat dan instan. Walaupun saat ini sudah banyak ponsel pintar yang telah menggunakan teknologi baru untuk mempercepat pengisian baterai, namun rata-rata ponsel dengan pengisian singkat masih dibanderol dengan harga selangit.

cara isi baterai ponsel dengan cepat

Bagi pembaca semua yang ingin mempercepat pengisian baterai ponsel secara cepat diatas normal waktu pengisian maka bisa melakukannya dengan beberapa cara di bawah ini.

Beberapa Cara charge Ponsel dengan cepat dan aman :

1. Cara pertama, matikan ponsel anda. Dalam keadaan sistem mati maka pengisian daya baterai akan lebih maksimal karena arus tidak akan terbagi untuk menjalankan proses yang lain seperti layaknya ponsel yang sedang menyala.

Cara nomor satu ini sangat direkomendasikan oleh pabrikan gadget agar arus yang masuk lebih maksimal tanpa beban tambahan. Ingat, ketika anda melakukan charge ponsel dalam kondisi menyala, saat itu pula arus akan terbagi karena beban beberapa komponen dalam gadget yang juga memanfaatkan arus dan tegangan. 

2. Cara Kedua, Bila anda kurang nyaman dan ingin ponsel selalu menyala ketika melakukan pengisian maka jangan gunakan ponsel anda untuk aktifitas. Biarkan gadget tertidur agar pengisian maksimal.




Namun bila anda tetap ingin menggunakan ponsel tersebut, sebisanya jangan membuka aplikasi yang memberatkan kinerja komponen seperti Game atau melihat video. Begitu juga ketika anda berselancar internet melalui sambungan data, matikan dahulu karena sambungan data akan secara cepat menguras isi baterai dan pengisian akan semakin lambat.

3. Cara Ketiga, Gunakan charge dengan ampere yang lebih tinggi. Dengan menggunakan alat pengisian yang mempunyai arus lebih besar dari bawaan ponsel maka proses charge lebih cepat.

Pertanyaanya, apakah melakukan pengisian daya baterai dengan menggunakan alat charge yang mempunyai Ampere tinggi tidak membahayakan ?, jawabannya tidak namun dengan beberapa syarat tertentu.

Menggunakan alat charge dengan ampere yang lebih tinggi tidak akan membuat ponsel anda cepat rusak, karena alat charge yang beredar saat ini (ampere tinggi) rata-rata masih dalam batasan angka yang normal sekitar 1 ampere sampai 2 Ampere.

Tidak disarankan untuk memodifikasi alat charge dengan ampere yang melebihi batas toleransi perangkat selular seperti 3 ampere atau diatasnya.

Jadi bila alat charge bawaan ponsel sobat menggunakan ampere 1mAh maka perangkat anda akan lebih cepat dalam proses pengisian baterai dengan menggunakan charge berukuran setidaknya 2 Ampere, dan hal tersebut masih aman.

Nah, jadi tahu kan bagaimana cara mempercepat pengisian baterai ponsel dengan aman ?. Semoga tips dari DetikInfo diatas bermanfaat untuk pembaca semua.

Show comments
Hide comments


Emoticon Emoticon