Showing posts with label google. Show all posts
Showing posts with label google. Show all posts

01/02/2022

Cara Mengetahui Akun Google kita Disadap Orang Lain dan Melacaknya

Tanpa kamu sadari bisa saja akun Google bisa disadap orang lain meskipun terlihat aman-aman saja. Padahal di dalam akun tersebut terhubung semua layanan milik google seperti Email, mengakses Play store, Google Drive dan beberapa akses login ke beberapa sosial media, Marketplace dan lain sebagainya.
Melacak posisi pembobol akun google

Pentingnya mengamankan akses login ke akun Google seperti membuat kata sandi yang tidak mudah ditebak jadi salah satu metode keamanan yang wajib dilakukan. Tapi namanya pencuri akun pastinya memiliki beberapa trik untuk mendapatkan korban.

Untungnya di pengaturan akun google ada banyak menu pengaman yang bisa dioptimalkan, seperti membuat verifikasi 2 langkah, melihat perangkat yang sedang login ke akun kita, Mengaktifkan ponsel untuk login ke akun google, melacak lokasi HP yang hilang dan lain sebagainya.

Langsung saja kamu simak bagaimana cara mengetahui Akun Google pernah diakses atau dibajak orang lain dari perangkat lain atau tidak di bawah ini:

Cara Melihat Akun Google Dibajak Orang


  1. Jalankan aplikasi Email (Gmail) di Ponsel atau PC
  2. Masuk ke Menu Akun berupa gambar profil di pojok kanan atas
  3. Lalu tekan opsi Kelola akun Google Anda
  4. Di deretan tab atas, Masuk ke Menu Keamanan
  5. Geser layar agak kebawah, tepatnya di bagian Perangkat Anda
  6. Di bagian tersebut akan terlihat Nama perangkat yang sedang login ke Akun Google kamu
  7. Bila ada perangkat yang kamu tidak kenal sedang login, saatnya mengeluarkan aksesnya
  8. Caranya Ketuk pada nama perangkat yang tidak dikenal, Kemudian tekan tanda titik tiga di bagian pojoknya dan pilih Logout

Mengetahui pembobol akun Email google

Bagaimana cara melihat orang yang pernah masuk dan keluar dari akun google tanpa sepengetahuan kita ?. Kamu bisa melihat pembobol akun Email dengan melihat bagian Tempat Anda Login dalam 28 hari terakhir.

Cara Mengamankan Akun Google (Email)


Dengan sekali login ke akun google maka kamu langsung bisa mengakses seluruh layanan Google tanpa harus login lagi di perangkat yang sama, seperti Email, Google Drive, Google Maps, Youtube dan lainnya.

Karena pentingnya menjaga akun agar tidak dibobol Hacker atau orang yang iseng ingin mencuri akun google, Maka perlu langkah preventif untuk mengamankan akun, Diantaranya sebagai berikut:

  • Membuat Kata sandi yang kuat, Terdiri dari kombinasi Huruf dan angka
  • Jangan menggunakan password Email yang mudah ditebak, seperti Nama, Tanggal lahir dan Identitas diri lainnya
  • Tidak menyimpan Sandi akun google di tempat yang mudah ditemukan semisal Dompet, Tas, Rak kantor dan sejenisnya
  • Rutin merubah password setidaknya satu Bulan sekali
  • Rutin melakukan pengecekan siapa saja yang pernah login ke Akun Google (Caranya seperti tutorial diatas)
  • Beri pengaman layar ponsel dengan PIN atau Pola, Bila menggunakan Komputer pastikan mengunci akses login-nya.
  • Supaya akun google lebih kuat tidak mudah dibobol, aktifkan verifikasi 2 Langkah menggunakan akses kode dari nomor ponsel kamu.

Semoga pembahasan tentang cara mengetahui atau melacak apakah Email (Akun google) kita dibobol atau disadap orang lain atau tidak diatas bermanfaat, terima kasih.
Read More

27/11/2018

Cara Simpan dan Berbagi File Foto di Google Drive dari HP Android

Menyimpan file di google drive menjadi alternatif yang aman daripada menggunakan memori seperti flashdisk, KartuSD ataupun Hardisk. Kali ini admin akan membahas bagaimana cara menyimpan file foto di akun Drive google via Ponsel android sekaligus bisa kita share ke teman dan menyembunyikan file lainnya.

Salah satu kelebihan menyimpan file berupa foto, video atau dokumen lain melalui google drive yakni setiap saat dan dimanapun berada kita bisa mengaksesnya, karena pada dasarnya file kita akan tersimpan di server milik google dengan tingkat keamanan tinggi menggunakan akses akun google yang kita miliki.

sharing foto di google drive via android

File foto atau selainnya yang kita simpan di google drive akan selalu aman dan tidak bisa dilihat atau diunduh orang lain selama kita tidak mengaktifkan fitur berbagi link pada setiap tautan file yang ada.

Jadi tidak perlu khawatir kalau file kita akan dicuri atau dilihat orang lain, selama kita tidak memberitahukan akses masuk berupa akun GMAIL dan juga file yang kita miliki tidak kita share secara publik. Selama akun tidak bocor ke tangan orang lain maka selama itu pula file yang tersimpan akan aman. simak juga Cara Tes kecepatan Internet via mesin pencari Google.

Bahkan pada beberapa produk google yang populer seperti aplikasi WhatsApp juga sudah disediakan fitur untuk backup data secara berkala ke google drive. Dimana fungsinya untuk berjaga-jaga saat pengguna WA ingin menginstal ulang aplikasi miliknya tanpa kehilangan isi pesan dan tidak tergantung dari backup database yang ada di memori perangkat HP yang suatu saat bisa terhapus ketika reset ataupun kesalahan sistem.

Cara Menyimpan file Foto ke Drive Google


1. Cara paling mudah mengunggah file foto ke Drive google adalah langsung membuka gaeri di smartphone anda

2. Selanjutnya pilih foto atau gambar mana yang ingin anda upload, bisa juga langsung menyeleksi beberapa foto.

3. Setelah itu klik pada opsi Bagikan atau ikon share ( Setiap merek HP android berbeda tampilan tombol berbagainya, harap menyesuaikan tombolnya)

proses unggah file ke drive

4. Kemudian akan muncul beberapa pilihan aplikasi tempat kita share file, silahkan pilih ikon 'Simpan ke Drive' (liha contoh gambar)

5. Bila sebelumnya anda sudah login ke akun google drive menggunakan email yang anda miliki maka bisa langsung melanjutkan proses penyimpanan, bila belum silahkan login ke akun Gmail milik anda.

upload file gambar ke drive google via android

6. Anda bisa mengubah nama file foto tersebut sebelum menyimpannya dan juga bisa memilih dimana letak folder file ditempatkan, kalau bingung silahkan biarkan saja settingan seperti aslinya dan klik Simpan

7. Tunggu sampai proses upload foto selesai dengan ditandai adanya notifikasi di bar atas smartphone.

Cara berbagi tautan file Foto dari Drive google

Nah, setelah file kita tersimpan, bila ingin sharing atau berbagai link tautan semisal ke teman atau publik bisa kita atur sesuai kebutuhan. Bahkan anda juga bisa membagikan file tersebut hanya ke orang-orang tertentu saja.



1. Buka aplikasi Google drive di HP android dan cari gambar/foto mana yang ingin anda bagikan

2. Setelah ketemu, klik pada ikon titik tiga vertikal (lihat contoh di gambar)

membagi tautan link di google drive

3. Ada beberapa opsi disana, silahkan pilih menu 'Berbagi Link' dan aktifkan, dengan menggeser slider disampingnya

4. Sesaat setelah opsi berbagi link aktif, maka akan muncul tautan yang siap anda salin (copy)

5. Silahkan kirim link tautan foto ke teman yang ingin anda beri

6. Bila teman anda membuka link tersebut dan terbuka di browser, entah itu dari HP atau komputer, maka selain bisa melihat foto yang anda bagikan juga bisa mengunduhnya dari tombol download yang sudah disediakan.

Kesimpulannya, cara menyimpan foto, video atau berbagai dokumen lain ke google drive via smartphone android mudah dilakukan, bahkan bisa berbagai ke teman lain dengan aman. Semoga tips diatas bermanfaat, terima kasih.
Read More

02/02/2018

Cara Cek Speed Internet via Mesin Pencari Google

Cara Speed Test koneksi internet melalui mesin pencari - Mungkin saat ini masih banyak yang mengukur kecepatan koneksi internet di Ponsel maupun di perangkat PC/Laptop menggunakan sebuah aplikasi maupun mengunjungi situs pengukur kecepatan seperti Speedtest Net dan lain sebagainya. Namun tahukah pembaca kalau di google juga telah menyiapkan tool speed test koneksi internet dengan antarmuka mesin pencari miliknya.

Cara Cek Speed Internet via Mesin Pencari Google

Seperti diketahui bahwasanya kecepatan koneksi internet diukur dalam satuan Mbps, semakin tinggi nilai yang didapat maka semakin cepat pula koneksi internetnya. Ada 2 jenis kecepatan internet untuk menentukan baik tidaknya koneksi yang didapat yaitu menguji speed Download alias Unduhan dan juga speed Upload alias unggahan.

Tentunya bagi anda yang suka melakukan download game, music, video ataupun file-file lainnya via koneksi internet memerlukan kecepatan download yang tinggi supaya proses unduhan cepat selesai dalam waktu sesingkat-singkatnya.

Begitu pula untuk nilai speed upload juga diperlukan untuk mengunggah data ke server atau situs tertentu sehingga semakin cepat dan besar koneksi internet untuk nilai Upload maka semakin cepat pula anda mengunggah berkas.

Suatu contoh misal anda senang menguggah video di youtube, tentunya nilai speed upload koneksi internet anda harusnya lebih besar agar cepat selesai proses unggahannya. Begitu pula utuk anda yang suka memainkan atau melihat video streaming dari internet akan memerlukan nilai speed Download yang jauh lebih besar agar streaming tidak terputus-putus.

Baca Juga


Speed test Internet di google search

Bagi anda yang terbiasa melakukan test kecepatan koneksi internet via aplikasi semisal dari speedtest.net tentunya akan merasa loading halaman utamanya terasa lambat disebabkan adanya iklan yang harus dimuat terlebih dahulu.

Namun beda dengan fitur speed test internet yang disediakan oleh google, dimana anda akan menggunakannya layaknya akan mencari sesuatu di mesin pencari dan langsung bisa dijalankan tanpa iklan sekaligus sangat ringan.

Cara mengukur kecepatan internet via mesin pencari google

Nah, daripada bertanya-tanya apakah google benar-benar menyediakan fasilitas pengukur kecepatan internet via mesin pencari, silahkan simak tipsnya di bawah ini:


1. Silahkan buka Browser di Ponsel atau di laptop juga bisa, Untuk prakteknya kali ini admin menggunakan Browser Google chrome dari HP android.

2. Setelah browser terbuka, silahkan masuk ke situs google.com atau google.co.id terserah yang penting masuk ke mesin pencari google..hehe

speed test google di search engine

3. Kemudian di kotak pencarian ketik kata kunci 'speed test google' (tanpa tanda petik) kemudian tekan cari atau enter

4. Nantinya hasil pencarian paling atas akan terlihat tool 'Uji kecepatan internet', silahkan klik tombol 'jalankan uji kecepatan' untuk memulai pengukuran speed koneksi internet yang anda miliki.

5. Tunggu beberapa saat sampai proses pengujian kecepatan selesai dilakukan

speed download upload internet di google search

6. Setelah selesai, anda akan disuguhi halaman hasil speed test yaitu nilai kecepatan Download dan juga nilai kecepatan Unggahan dalam satuan Mbps.

Tips: Untuk mengetahui kecepatan internet di perangkat anda, sebaiknya jangan ada aktifitas internet dahulu di perangkat yang terhubung dengan koneksi internet anda agar kecepatan yang diuji benar-benar mendekati paling presisi.

Itulah tips mudah mengukur kecepatan internet di smartphone dan juga perangkat komputer/laptop melalui tool search engine google, semoga bermanfaat.
Read More

25/03/2017

Cara mengatasi Pesan error di Play Store android

Cara mengatasi Play Store gagal Update Aplikasi - Banyak permasalahan yang dihadapi oleh pengguna android dalam menjalankan aplikasi Play Store, yang mana sering gagalnya melakukan update aplikasi dengan berbagai pesan dan kode kesalahan. Melakukan pembaruan di setiap aplikasi tentunya menjadi pekerjaan 'wajib' bagi pemilik android agar setiap aplikasi dapat berjalan dengan lancar dan menghindari error program ketika dijalankan. Alih-alih ingin melakukan update aplikasi, lha ingin melakukan pembaruan saja sudah gagal ditengah jalan karena space ruang penyimpanan yang kurang atau sebab lainnya.

mengatasi play store error

Google play atau sering pengguna android menyebutnya sebagai aplikasi Play Store memang menjaddi rujukan nomor satu pengguna android di Dunia, mengapa demikian ?, tentunya memang dari segi kepemilikan market aplikasi ini adalah milik raksasa internet terbesar yaitu google dan begitu pula sistem Android pengembangnya ya si Google itu sendiri. Jadi setiap pemilik android pastinya dari mulai awal pembelian ponsel sudah disediakan default aplikasi play Store.

Market aplikasi milik google inilah yang bisa dikatakan lain daripada market-market aplikasi atau game lain yang sudah banyak tersebar di Internet, dimana setiap developer aplikasi disaring ketat untuk bisa menguggah hasil karyanya dan diberi aturan yang ketat pula. Begitu pula dari sisi penginstallan sebuah aplikasi yang terunduh, pihak Play Store tidak menyediakan file mentah installer berupa file APK, tapi google hanya menyediakan aplikasi yang bisa diinstall secara on the fly dan real time saat itu juga tanpa bisa diresume (dijeda).

Cara mengatasi pesan kesalahan update/unduh di Play Store

Beberapa pemilik android sering mendapati pesan kesalahan ketika melakukan update atau download apps dari maket google yang salah satunya ada kode kesalahan 403, 500 atau langsung ada perincian notifikasi berupa ruang penyimpanan tidak mencukupi di memori internal tempat deffault aplikasi terinstall.

Mungkin anda sedang mencari jalan keluar bagaimana melakukan update aplikasi ataupun mengunduh aplikasi baru tanpa mencopot aplikasi yang ada di HP android, Bagaimana cara mengakalinya supaya tidak ada pesan kesalahan lagi ketika mengunduh aplikasi dari play Store ?, simak jawabannya di bawah ini.





1. Perlu diketahui bahwa ruang penyimpanan internal yang digunakan sebagai tempat pemasangan aplikasi dari market google play setidaknya mempunyai free space sebesar 400-an MB, walaupun secara kasat mata yang anda unduh nantinya tidak lebih dari 50 MB namun sistem tidak akan bisa meloloskan 'aturan' di programnya, yang mana ketika anda melakukan pengunduhan sampai pemasangan bisa terjadi yang namanya memori temporer yang digunakan untuk proses download, proses pemasangan sampai selesainya instalasi dimana semuanya itu akan memakan ruang memori yang besar.

2. Nah, coba lihat di pengaturan telepone dari menu penyimpanan, apakah memori internal menipis ?, kalau iya dan anda tidak ingin mencopot satupun aplikasi yang sudah ada silahkan lakukan pembersihan cache di seluruh penyimpanan yang ada.




cara membersihkan cache data : Buka pengaturan android > masuk ke menu penyimpanan > disana cari opsi cache data, nah silahkan klik opsi tersebut dan hapus cache.

Pertanyaannya, apakah aman menghapus cache di ponsel android ?, tentu saja aman dan tidak akan berpengaruh ke data anda yang tersimpan seperti foto, video, data akun dan sebagainya.
3. Setelah menghapus cache di ponsel android silahkan lihat lagi sisa ruang penyimpanan di memori internal, bila sudah diatas 400 atau 500-an MB maka coba sekali lagi untuk melakukan download atau update aplikasi dari play store, insya Allah berhasil.

Nah, mudah sekali kan cara mengatasi gagal update aplikasi dan adanya pesan kesalahan di saat download apps di play store ? semoga tips singkat dari detik Info bermanfaat untuk pembaca semua, jangan sungkan untuk bertanya di dalam kolom komentar di bawah artikel ini.
Read More

25/08/2016

Ukuran Iklan Paro Atas yang diperbolehkan adsense Google

Publisher Adsense Google memang diwajibkan untuk mematuhi segala aturan yang ada tanpa ada kecuali. Mulai dari tata letak iklan, Ukuran iklan yang diperbolehkan sampai aturan baku lainnya harus selalu dipatuhi agar tidak terkena pinalty berupa Banned.

Bicara mengenai TOS atau aturan baku dari google adsense, penayang iklan yang dalam hal ini adalah pemilik-pemilik situs, dianjurkan setiap saat untuk melakukan monitoring terhadap kinerja dan kepatuhan penempatan kode iklan pada halaman situs yang sudah diotorisasi.

ukuran dan penempatan iklan yang tidak diperbolehkan
Tampilan Selular (responsiv)

Kali ini admin DetikInfo akan membahas tentang tata letak iklan google adsense khusus untuk ukuran iklan apa saja yang diperbolehkan disematkan di paro atas halaman situs. Tentu saja dalam artikel ini semua menilik pada aturan baku yang ada di kebijaksanaan Google adsense, Bukan hanya rekaan dan andai-andai si admin saja lho...hehe.

Sebelum adanya gadger smartphone yang mengharuskan pemilik situs merubah gaya templatenya menjadi Responsiv, dulunya pengguna Internet ketika berselancar dan berkunjung ke halaman situs sebagian besar masih menggunakan perangkat Komputer atau PC. Namun lain dengan sekarang ini, peringkat teratas pengguna internet yang ingin berkunjung ke halaman situs yang dicarinya diduduki oleh smartphone sebagai peringkat pertama.




Dulu penayang iklan adsense bisa memasang berbagai metode ukuran Besar diatas 300x250 di paro atas halaman situs miliknya karena masih belum banyak yang menggunakan ponsel pintar untuk menjelajahinya. Ketika dibuka di PC Iklan yang tampak adalah murni ukuran sebenarnya tanpa diperkecil atau diperbesar secara otomatis oleh perangkat PC.

Oleh sebab itu, Pihak Google adsense 'mewajibkan' seluruh penayang iklan untuk mengubah template bawaan situsnya dengan template yang support dengan Smartphone alias Responsif agar iklan berukuran banner bisa menyesuaikan dengan bentuk dan dimensi layar smartphone milik pengunjung.

Dari gambaran diatas, yang ingin admin sampaikan disini adalah perihal penerapan iklan apa saja yang tidak diperbolehkan adsense untuk dipasang di situs yang sudah menerapkan template responsif.

Bentuk Iklan yang sekarang ini tidak diijinkan oleh pihak google adsense untuk diletakkan pada paro atas yaitu ukuran 300x250 dan diatasnya. Maksud dari statement diatas apa ? simak jawabannya di bawah ini.

Penayang dilarang meletakkan iklan berukuran besar pada paro atas halaman karena ketika iklan tersebut tampil di versi Mobile (selular) yang tampak oleh pengunjung adalah sebagian besar Iklan. Dengan ukuran banner iklan besar di tampilan selular, pengunjung yang datang dari selular dan melakukan load artikel bukannya yang tampil isi artikel malah iklannya dahulu yang pengunjung lihat.



Disitulah pihak google beranggapan dan mempertegas aturannya kalau hal diatas bisa mengelabuhi pengunjung situs. menurut google, iklan yang tampak terlebih dahulu dan isi artikel berada di bawahnya maka iklan akan dianggap sebagai isi artikel. Pengunjung situs akan melakukan scroll ke bawah untuk bisa membaca isi konten yang anda suguhkan karena di paro atas diduduki oleh iklan besar yang memenuhi sebagian besar halaman layar ponsel pintar.

Google juga memberikan gambaran jelas tentang aturan melarang seetiap pemilik situs untuk mengelabuhi pengguna dengan menyamarkan iklan dengan isi konten artikel. Walaupan anda tidak mengubah perilaku iklan seperti mengubah script dan lain sebagainya, namun meletakkan iklan pada posisi paro atas halaman berpotensi menutupi isi artikel dan menuntun pengguna untuk melihat banner besar terlebih dahulu. Itulah yang dilarang oleh TOS google adsesne saat ini.

tata letak yang diperbolehkan
tata letak tampilan mobile (diperbolehkan)
Lalu apa saja ukuran ads yang diperbolehkan oleh pihak adsense google untuk dipasang pada paro atas halaman situs anda agar aman dari peringatan bahkan banned ?. Ukuran iklan tersebut adalah sebagai berikut

  • 1. Ukuran Responsif
  • 2. Ukuran iklan Link tautan (Link ads)
  • 3. Ukuran iklan yang lebih kecil dari 300x250
Namun yang perlu diingat, walau semua ukuran iklan diatas yang diperbolehkan untuk anda pasang di paro atas halaman situs bukan berarti masih aman untuk digunakan. Setiap pemilik situs tentu akan berbeda satu dengan yang lain dalam hal Template, Maka dari itu periksalah secara seksama bagaimana kinerja halaman situs anda ketika dibuka di selular.

tata letak iklan yang dibolehkan
tata letak tampilan mobile (diperbolehkan)
Agar lebih aman dalam memasang iklan di paro atas, sebaiknya gunakan iklan link tautan. Bila ingin memasang iklan bananer sebaiknya gunakan bentuk responsif di bawah paragraf pertama. Bila ingin tetap menggunakan iklan banner pada sekitar judul gunakan responsif agar nantinya di tampilan selular akan mengecil dengan otomatis agar tidak menutupi sisi konten anda untuk loading pertama kali oleh pengunjung.

Ingat, semua penayang akan selalu dimonitoring oleh pihak google adsense. Admin sendiri juga pernah mendapat peringatan seperti hal diatas ketika menggunakan format iklan banner besar di paro atas, padahal sekian lama sekitar 2 tahun lebih dulunya tidak pernah adda peringatan sama sekali. Jadi berhati-hatilah daripada nanti tiba-tiba ada peninjauan terhadap kinerja iklan di situs sobat.

Jangan sampai ketika anda menggunakan ukuran banner iklan Responsif ketika halaman artikel dibuka di selular masih saja iklan ukuran besar yang memenuhi halaman, itu masih tidak diperbolehkan.

Sebenarnya ada beberapa sebab yang bisa mengakibatkan iklan ukuran responsif gagal mengecil dan selalu menampilkan ukuran banner besar di situs anda yang salah satunya adalah Kode HTML atau kode CSS yang mengijinkan iklan tampil dengan kerangka yang lebih besar.

Beruntunglah bila anda mempunyai template yang bisa untuk meloading ukuran iklan responsif ketika tampil menjadi lebih kecil alias seukuran banner Mobile. Jadi iklan tidak akan mengganggu pengunjung ketika ingin membaca tulisan anda.

Nah, mungkin tips dan info diatas saya sudahi sekian dulu. Bagi yang ingin bertanya atau ingin sekedar sharing pengalaman pemasangan iklan google addsense silahkan share komen anda di kolom komentar di bawah artikel ini. Terima kasih.
Read More

Keunikan Kacamata Kardus 3 Dimensi dari Google

Detikinfo.com- Keunikan Kacamata Kardus 3 Dimensi dari Google. Apakah yang canggih, terbaru, dan keren harus selalu mahal? Inilah pola pikir yang nampaknya ingin diubah oleh salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia yakni Google. Kini kecanggihan sebuah teknologi ditransformasi dalam bentuk yang sederhana dan juga ramah lingkungan yakni dalam bentuk kacamata kardus.

Namanya Cardboard, sebuah kacamata 3 dimensi yang sangat unik. Keunikan kacamata ini dapat dilihat dari bahan bakunya yang berupa kardus. Sebuah benda yang jauh dari kesan mewah. Dengan Cardboard, Anda dapat menikmati kecanggihan Virtual Reality tanpa perangkat keras yang menguras kantong. 

Keunikan Kacamata Kardus 3 Dimensi dari Google

  • Profil
Cardboard mulai diperkenalkan ke publik pada Juni tahun 2014 di salah satu kota di negeri Paman Sam yakni San Fransisco. Kacamata ini terbuat dari kardus dan berteknologi layaknya perangkat canggih headset bernama Oculus Rift yang terbilang berharga tinggi.






Kacamata yang terkesan murahan ini justru mampu menyajikan tampilan berupa visualisasi secara 3 dimensi sehingga apa yang Anda lihat tampak seperti aslinya, sungguh benar-benar nyata. Perangkat kacamata ini tersusun dari kertas kardus yang telah dibuat pola dan lensa seperti pada kacamata umumnya. Lensa inilah yang mampu menjadikan tampilan ponsel pintar Anda dalam bentuk 3 Dimensi.

Kertas pola yang akan dibentuk menjadi kacamata harus Anda rakit sendiri hingga terbentuk kacamata seperti layaknya melipat kertas origami. Anda dapat membuatnya sendiri dengan mengikuta pola yang sudah disediakan google. 
  • Cara Pemakaian



Cara pemakaian kacamata unik ini cukup mudah, setelah melipat Cardboard, Anda hanya perlu menempelkan ponsel Android Anda. Pastikan layar pada ponsel Anda berhadapan dengan bagian lensa yang ada pada kacamata canggih tersebut. Tapi jangan lupa untuk terlebih dahulu mengunduh aplikasi Cardboard di Google Play Store sebelum mencoba pemakaian kacamata ini.

Setelah mengunduh dan menginstal aplikasi tersebut pada ponsel pintar Anda, silahkan mulai menggunakan kacamata itu saat mengoperasikan ponsel. Untuk membuktikan tampilan 3 Dimensinya, Anda bisa mencoba beberapa aplikasi percobaan. Saat Anda menggerakkan mata Anda, maka menu pada tampilan layar smartphone Anda akan mengikuti.
  • Aplikas dan Teknologi 3D
Cardboard memiliki dua buah sisi gambar yang terpisah pada layar ponsel pintar sehingga mampu menampilkan gambar secara nyata sesuai teknologi Virtual Reality yang lain. Dengan demikian, mata pada pengguna ponsel akan dipenuhi bidang pandang karena masing-masing mata akan melihat setiap gambar sehingga dapat melihat secara 3 dimensi.

Keseruan sensasi 3D tersebut dapat Anda rasakan saat bermain berbagai permainan atau games. Selain itu, jika Anda ingin merasakan keseruan lainnya silahkan coba membuka aplikasi Google Earth dimana anda akan mampu melihat kenampakan bumi yang indah dalam bentuk 3D.

Ada beberapa aplikasi yang juga bisa Anda coba seperti Photo Sphere, Toutube, dan animasi Windy day. Anda mungkin akan ketagihan menggunakan alat ini saat sudah merasakan sendiri keseruan yang bisa Anda dapatkan.
  • Kelemahan
Jika Anda pikir kacamata ini dapat digunakan untuk semua jenis ponsel pintar berbasis teknologi android, Anda salah. Hal ini dikarenakan tidak segala jenis dan seri ponsel pintar memiliki ukuran yang sesuai untuk diselipkan dalam cardboard. Hanya Nexus 5 yang mampu berkolaborasi dengan kacamata ini. Sepertinya kacamata ini hanya dirancang untuk ponsel tersebut.

Kehadiran kacamata ini berdampak positif, bukan hanya mengubah pola pikir sebagian masyarakat bahwa yang canggih itu harus mahal, tapi juga mampu menciptakan teknologi yang ramah terhadap bumi dan seisinya. Kehadiran kacamata kardus ini semoga dapat menginspirasi anda menemukan berbagai teknologi go green berikutnya.
Read More

29/06/2016

Url Perujuk blog dari android-app QuickSearchBox, apa itu ?

Bagi beberapa blogger mungkin masih bertanya-tanya ketika menelusuri statistik penayangan di dasboard blogger menemukan trafik url perujuk kunjungan situs dari alamat seperti 'android-app://com.google.android.googlequicksearchbox' bukan? sebenarnya trafik dari manakah itu ?, mari ikuti ulasan tentang trafik di dasboard yang baru saja ada sejak tanggal 28 April 2016 ini.

Seperti halnya para blogger lainnya, admin juga terheran-heran mengapa ada url perujuk yang tidak lain adalah aplikasi buatan google sendiri. Bila dalam bahasa program pembuatan aplikasi sebenarnya nama yang berawalan 'com.' tersebut sudah tidak diragukan lagi bahwa itu adalah sebuah aplikasi untuk smartphone bersistem android. 

Di dalam perjalanan waktu, ternyata google ingin 'memberitahu' kepada pemilik situs atau blog bahwa url perujuk yang mengarahkan sebuah kata kunci ke situs anda adalah aplikasi milik google yang ada di smartphone. Bila anda perhatikan, alamat tersebut bisa dikatakan sebuah referrer dari aplikasi mesin pencari yang memang secara default ada di sistem operasi android.

url perujuk artikel blog


Silahkan anda kunjungi alamat url berikut ini " https://play.google.com/store/apps/details?id=com.google.android.googlequicksearchbox&hl=en " , dari aplikasi mesin pencari milik google itulah landing page artikel situs anda dirujuk dan pengguna singgah ke blog anda. Pertanyaannya, apakah setiap browser selain milik google di smartphone yang menggunakan alamat google untuk mencari kata kunci artikel blog masuk dalam kategori ini ?

Browser yang tidak terkait dengan aplikasi quicksearch google tidak akan memberikan pelacakan dari url perujuk 'android-app://com.google.android.googlequicksearchbox' namun murni dari url perujuk 'google.com' atau 'google.co.id' ( untuk settingan lokal Indonesia ). Contoh, bila di smartphone pengunjung situs anda menggunakan browser opera dan menggunakan alamat google untuk merujuk ke alamat artikel anda tentu yang tampil di dasboard blog adalah murni dari url google bukan dari referrer aplikasi quicksearchbox.

Pertanyaan demi pertanyaan yang serupa seperti diatas banyak sekali beredar di forum resmi webmaster dan seperti ulasan diataslah jawaban yang dilontarkan para tokoh-tokoh webmaster di google. Semoga para sobat blogger sekarang sudah tidak bertanya-tanya lagi mengapa adda url perujuk dari alamat sebuah aplikasi. Semoga bermanfaat.
Read More

26/05/2016

MTCN di Indomaret sering Error Proses - Payment Google Adsense

Mengambil Uang kiriman Pembayaran Google adsense dari Western Union di Indomaret gagal Proses ?, Benar, itu pengalaman pribadi saya yang selalu berulang setiap ingin mengambil Money transfer via WU dari retail Indomaret. Benarkah saya saja yang mengalami kegagalan proses mendapat kiriman gara-gara MTCN yang dimasukkan tidak dapat diproses atau mungkin ada sebagian teman saya yang mengalaminya juga ?, saya juga belum tahu. Nah disini admin akan cerita sedikit tentang selalu gagalnya proses transaksi penarikan uang tunai kiriman google adsense via western Union di Indomaret.

Seperti layaknya publisher adsense lainnya, Opsi pencairan payment via WU memang cara mudah dan hampir tanpa potongan dengan bentuk uang tunai di gerai-gerai agen Western union. Walau saat ini sudah semakin banyak yang melakukan perubahan metode pembayaran via transfer kawat atau via bank namun masih banyak pula yang setia dengan sistem pengambilan lewat western Union karena ada beberapa kelebihannya dan sensasi-nya lebih 'mengena'.

mtcn error di indomaret

Balik lagi ke topik yang ingin saya bahas diatas. Admin punya sedikit cerita asli pengalaman pribadi ketika ingin mencairkan dana hasil pembayaran google adsense melalui metode Cash via WU. memang paling mudah melakukan pencairan payment dari GA via WU melalui jasa kantor Pos. Namun bagi sebagian publisher yang jauh dari kantor Pos tentu ingin menghemat biaya perjalanan dengan opsi memilih agent WU terdekat. Nah, yang umum dan banyak diketahui masyarakat sekarang ini adalah Indomaret, Dimana retail yang namanya sudah dihafal masyarakat Indonesia ini juga menyediakan layanan pengiriman dan terima uang via Western Union.
Ceritanya sebenarnya tidak terlalu heboh namun membuat tanda tanya besar bagi saya pribadi, mengapa dan apa yang terjadi ?. Ketika saya mencoba melakukan transaksi pengambilan uang payment GA di Indomaret dan segala administrasi sudah saya penuhi seperti mengisi Blanko isian data pribadi dan 2 lembar fotocopy kartu Identitas ( KTP ) namun ada masalah yang saat ini belum bisa terjawab oleh saya maupun pihak Indomaret ( penjaga toko ), yaitu Ketika dilakukan input MTCN dan diproses yang timbul bukannya nilai nominal yang harus dibayarkan kepada saya tapi adanya sistem server Error yang ditunjukkan di layar kasir petugas Indomaret.





Kejadian tidak dapat diprosesnya angka MTCN di kasir Indomaret bukan satu atau dua kali saja, namun sudah berulangkali dengan beberapa tempat berbeda yang coba saya datangi. Karena keingintahuan saya besar dan tidak menyerah sebelum adda jawaban mengapa ada kejadian server data indomaret tidak merespon isian MTCN dari pembayaran google adsense, maka saya putuskan untuk mencari pembandingnya di Indomaret yang lain. Bukannya berhasil, tetap gagal dan dilayar petugas yang sempat saya lihat adalah Notifikasi Error.

Berapa kali saya mencoba melakukan penarikan payment dari google ads via WU di Indomaret ?, hampir tiap bulan dan selalu gagal, akhirnya opsi terakhir addalah kantor pos dan selalu sukses. Maklum, karena belum terjawabnya masalah error transaksi pemasukan MTCN di Indomaret maka dalam beberapa bulan terakhir ini saya mencari jawaban di berbagai retail indomaret yang menerima transaksi Western Union ( Karena tidak semua Indomaret sebagai agen WU ).

Kalau ada yang bertanya, dimanakah saya saat melakukan transaksi pengambilan payment GA di indomaret yang selalu gagal tersebut, apakah di dekat rumah saja atau hanya di satu dua tempat terdekat rumah ?, bukan. saya telah mencoba beberapa retail Indomaret di 3 kota yaitu Tulungagung, Blitar dan kediri. Namun semua hasilnya Nihil. Memang saya sering muter di ketiga kota tersebut karena alasan pekerjaan, jadi sekali gayuh 3 pulau terlampaui..hehe.

Yang semakin membuat saya terheran-heran kenapa bisa gagal dalam memproses MTCN yang masih 'hangat' atau baru saja keluar dari dasboard akun GA, padahal sebelum saya melakukan transaksi pelanggan yang baru saja menerima kiriman dari luar negeri via western juga, aneh pokoknya.

Sampai saat ini saya hanya berhasil 1 kali sekitar 6 bulan yang lalu ketika mengambil pembayaran di Kediri Kota. Namun pada bulan berikutnya ternyata error dan tidak bisa juga keluar prosesnya, sampai saat ini. Yang menjadi pertanyaan besar saya adalah apa mungkin kode yang dikeluarkan pihak google lain dari proses pengiriman uang dari person lain di beberapa negara ke Indonesia ?, ataukah ada kode khusus yang memang Indomaret tidak bisa melakukan akses terhadap kode yang disematkan pada MTCN tersebut ?

Saya pernah iseng bertanya kepada petugas di Kantor Pos, mengapa MTCN payment dari google adsense tidak bisa di proses di Indomaret ?, kemudian petugas kantor Pos melihat sebentar MTCN yang saya sodorkan.pa jawabannya ?, jawabannya petugas itupun singkat ' Indomaret tidak akan bisa memproses kode khusus ini mas'. ealahhh...tambah bingung lagi saya dengan jawaban tersebut, mau tanya panjang lebar nanti dikira KEPO ...hehe. akhirnya dengan jawaban sederhana tersebut saya beranalisa sendiri, mungkin kode MTCN tersebut memang tidak dapat diproses di Indomaret karena ada nilai unik dan bla bla bla ...

Mungkin pengalaman saya diatas hanya terjadi pada saya atau juga ada beberapa sobat yang pernah mengalami hal diatas ?. apakah saya saja yang 'lagi apes' dengan kode MTCN yang tidak dapat terproses tersebut ataukah memang ada jawaban yang bisa membuat saya tidak selalu bertanya-tanya ?...silahkan para publisher untuk beropini dengan pengalaman mengambil uang di Indomaret sampai saat ini. saya tunggu lho komentarnya...hehe
Read More

24/05/2016

Payment Adsense Pilih Metode Via Bank apa WU ?

Masih bicara seputar automatic payment Pending yang saat ini masih menjadi polemik di kalangan Publisher google adsense. Dimana memang jarang sekali keterlambatan Pembayaran Goggle adsense kepada para penayang iklan terlambat melebihi 24 jam. Dari pengalaman saya sendiri, Pending payment sebelumnya tidak lebih dari 10 jam sejak diterbitkan notice pending di dasboard adsense. Yang menjadi tanda tanya besar apakah suatu saat nanti google akan menghilangkan Proses pembayaran melalui Agen Western Union dan harus berpindah ke sistem rekening Bank ?
Baca : Penyebab Automatic payment pending di Dasboard adsense
Bagi Seorang Publisher memang pertanyaan yang demikian tidak akan bisa terjawab dengan pasti. Pihak google sendiri yang mempunyai otoritas terhadap semua produk dan layanannya tidak akan memberikan jawaban secara pasti, entah itu memang tidak perlu diekspose ke publik atau bisa juga memang itu rahasia keuangan perusahaan besar sekelas google.

payment via wu atau bank

Disini Admin tidak akan membahas panjang lebar tentang bagaimana dan apa yang terjadi pada sistem pembayaran adsense yang saat ini sedang mengalami masalah seperti keterlambatan pembayaran ( payment pending ). Admin akan sedikit membahas tentang metode pembayaran google adsense melalui sistem Transfer kawat ( via Bank ) dan juga dengan sistem pembayaran melalui agen Western Union. Fokus admin saat ini yaitu apa keuntungan dan kekurangan yang ada pada kedua sistem pembayaran tersebut.

Seperti diketahui, Pembayaran kepada para penayang iklan saat ini oleh pihak google diberikan 3 pilihan yaitu via Cek, via Transfer bank dan via western Union. Pembayaran pada metode cek saya yakin masih sedikit yang menggunakannya disebabkan lamanya proses pengiriman berkas cek ke alamat publisher dan juga biaya potongannya yang besar.

Bagi yang suka dengan sistem pembayaran via Transfer Bank tentu mempunyai beberapa pertimbangan khusus. Pembayaran di bank-bank Lokal Indonesia sudah bisa dilakukan dengan mudah dan saya yakin banyak bank yang mensupport proses transaksi antar negara. Begitu juga yang suka menerima pembayaran via western union (WU) juga mempunyai beberapa keuntungan dan kekurangan tersendiri walau uang cash dapat diterima dengan mudah dan banyak agen WU yang tersebar di seluruh kota Dunia.

Lalu apa keuntungan dan kekurangan sistem payment yang ada padda proses transfer Bank dan Western Union ?, salah satunya dapat anda simak pada ulasan di bawah ini.

Keuntungan memakai sistem pembayaran Western Union
  • a. Mudah dalam mencairkan uang dalam bentuk tunai 
  • b. Banyaknya agen-agen Western Union di beberapa kota bahkan di setiap kecamatan dan toko retail sekelas indomaret sudah menyediakan layanan WU.
  • c. Hampir tidak ada potongan sedikitpun terhadap nilai uang yang diterima publisher, kalaupun ada tidak sebesar potongan yang ada pada proses payment antar Bank.
Kekurangan memakai sistem payment Western union




  • a. Terlalu repot dalam aktifitas transaksi pencairan seperti harus mendatangi kantor agen western dengan mengisi berkas dan harus menunjukkan tanda pengenal yang sah ( ya tentu harus sah dong tanda pengenalnya..hehe )
  • b. Bila payment yang dicairkan nominalnya banyak maka harus dua kali repot menghitung ulang uang yang ada.
  • c. Segi keamanan kurang terjamin mengapa ? ingat, banyak orang yang ingin berbuat jelek bila melihat uang dalam bentuk tunai yang melimpah. Bila anda mencairkan 50 juta misalnya, maka kekhawatiran membawa pulang di dalam perjalanan pasti ada saja, seperti dirampok atau dibegal di tangah jalan.
  • d. Bila ingin menyimpan ke Bank tentu harus double action, mengambil uang dari WU ddan menyetorkannya kembali ke Bank anda.
Keuntungan Payment google adsense via Bank 

a. Dari segi keamanan tentu sangat maksimal, anda tinggal menunggu dirumah dan pembayaran dari adsense sudah otomatis terkirim ke rekening anda. tingkat keamanan dari proses perampokan, kehilangan uang dan kerugian karena kelalaian lainnya bisa diminimalisir.
  • b. Anda tidak perlu mondar mandir mencairkan uang terlebih dahulu ( via WU ) dan kembali ke bank untuk menyimpannya karena proses transfer akan berlangsung secara otomatis.
  • c. Lebih terlihat modern daripada mengambil pembayaran dengan uang tunai

Kekurangan pembayaran google addsense via Bank

  • a. Potongan untuk transfer antar negara tidak bisa dibilang sedikit. Bila publisher mamakai akun US sebagai penayang tentu proses transfer akan dilakukan dalam bentuk US Dollar dan akan di kurskan ke dalam rupiah sesampainya di bank lokal Indonesia. Proses transfer dan biaya yang dibebankan kepadda publisher dari pihak bank Lokal bisa sanga bervariasi dan beda antar satu bank dengan bank lainnya. Menurut info dan sumber yang saya ketahui, contoh bank BCA mamatok biaya finansial sebesar 20 dollar, Bank lainnya da yang 5 sampai 10 dollar. Dari segi angka mungkin publisher yang mempunyai banyak penghasilan akan santai dan biasa menanggapinya. Namun bagi yang mempunyai payment tidak lebih dari 200 dollar tentu menjadi suatu pertimbangan tersendiri bila mendapat potongan sebesar itu.
  • b. Bila ingin segera memegang uang tunai maka publihser juga harus repot mendatangi bank atau ATM untuk mengambil uang pembayaran.
  • c. adanya sedikit kepuasan, maksudnya begini, sudah dalam pendangan umum di masyarakat kita bahwa melihat dan memegang sendiri bentuk uang tunai bisa membuat hati si penerima puas. Hal inilah yang menjadi motivasi bagi sebagian publisher adsense yang masih setia dengan western union karena adanya proses mengambil dan menerima bentuk uang tunia di genggaman.

Dari beberapa keuntungan dan kekurangan yang ada dalam sistem pembayaran google adsense diatas tentu bukan opini yang harus diributkan. SSetiap publisher bisa mempunyai beberapa pertimbangan khusus dengan sistem payment yang dipilihnya. Jadi semuanya tergantung masing-masing individu dengan bebrapa aspek yang telah difikirkan sebelumnya.
Read More

Penyebab Automatic Payment Pending di dasboard Adsense

Automatic Pending Payment yang dialami oleh Publisher Google adsense 2 bulan terakhir ini memang menjadi fenomena tersendiri yang bikin resah dan galau. Tidak hanya di Indonesia, status Pending pada pembayaran Google, baik itu pencairan via transfer kawat maupun via Western Union juga dialami dan dikeluhkan oleh publisher GA ( google adsense ) di seluruh Dunia.

Sebagaimana diketahui, Biasanya Pihak google menerbitkan issued payment pending per tanggal 21 setiap bulannya dan keesokan harinya tanggal 22 statusnya sudah berubah menjadi Paid ( sudah dibayar ) dengan disertai nominal dan kode MTCN. Untuk pembayaran ke pihak publisher sendiri google saat ini memang menyediakan beberapa pilihan seperti Transfer Bank, Cek dan Pembayaran via Western Union agent. Dimana pilihan pembayaran via transfer kawat dan via WU menjadi pilihan yang paling banyak diminati sebagian besar publisher di beberapa negara.

automatic pending payment adsense

Sebagai Publisher, setelah mencapai limit batas minimal payout yaitu sebesar 100 Dollar US tentu yang ditunggu-tunggu adalah mencairkan uang dan masuk ke kantong pribadi. Namun ada saja kejadian yang membuat publisher resah, bukan karena akun GA terkena dissable atau banned namun hanya karena status di dasboard adsense menunjukkan keterlambatan pembayaran ( pending payment ).
Walau pada akhirnya nanti keterlambatan pembayaran pasti berubah statusnya menjaddi Paid ( terbayarkan ) dan hanya membutuhkan tidak lebih dari 24 jam tapi pada bulan Mei 2016 ini lain lagi, Pending payment terjadi melebihi 2 hari. Sampai saat tulisan ini saya buat sudah menunjukkan tanggal 24 dda belum juga berubah status pending di dasboard adsense.

Di beberapa forum yang membahas tentang Adsense di Indonesia dan di beberapa negara sudah banyak yang 'galau' alias resah dengan adanya status pending payment ini. Bahkan di forum resmi milik google sendiri juga tidak kalah hebohnya beberapa publisher menanyakan belum cairnya pembayaran ke rekening mereka karena sudah melewati batas waktu yang tidak seperti biasanya.

Memang pihak google sendiri selalu tidak memberikan gambaran atau penjelasan tentang apa yang terjadi pada beberapa produknya, Mungkin memang hal tersebut dianggap secara teknis sebagai informasi rahasia yang tidak bisa diungkapkan kepada publik. Tapi dari beberapa analisis yang ada bisa dijabarkan mengapa pihak google adsense lambat dalam memberikan 'status' pending payment menjadi Paid.

Kemungkinan yang terjadi dan masuk akal ketika status automatic payment pending terjadi adalah sebagai berikut :




1. Pihak pembayaran dari google sedang melakukan rekap data secara manual dengan cara double check, maksudnya adalah setiap pembayaran yang akan diproses dan diberikan ke publisher harus melewati beberapa pemeriksaan ulang seperti memeriksa nama, alamat dan profil penerima apakah cocok atau tidak. Setelah semuanya dicek ulang dan fix maka akan diterbitkan issued paid ke dasboar publisher.

2. Banyaknya Publisher. Publisher GA tidak hanya berjumlah ribuan tapi sudah jutaan orang yang menjadi penayang iklan milik google. Maka dari itu semua proses yang dilakukan selama rekap data payment harus benar-benar fix dan sesuai dengan peruntukannya. Jarang kita mendengar ada publisher yang salah dalam menerima uang pembayaran kan ?

3. Adanya delay di hari besar atau hari Libur. Dimana pada hari libur memang sudah dijelaskan di product support google akan ada delay dan pembayaran dilakukan pada hari kerja. 

4. Adanya sistem yang bermasalah. Nah, kalau penyebab yang satu ini pasti pihak google tidak akan memberitahukan kepada kita sebab dan akibatnya, karena memang menyangkut rahasia perusahaan.

5. Perubahan rotasi payment. Maksudnya adalah pihak google adsense melakukan perubahan jadwal atau rotasi pembayaran tidak sebagaimana mestinya. Di kasus ini banyak contoh yang terjadi, yang bulan-bulan sebelumnya pembayaran via western Union dilakukan lebih awal namun padda bulan Mei 2016 ini malah pembayaran yang dilakukan via transfer kawat sudah keluar issued paid-nya. 

6. dan beberapa sebab lainnya yang publisher hanya bisa menebak-nebaknya saja.

Bagimana, apakah sobat sesama publisher adsense punya opini lain seputar status Automatic Payment pending yang adda di dasboard Adsense ?
Read More

07/05/2016

Fiat Chrysler Jalin Kerjasama Google Produksi Mobil Otonom

Teknologi Mobil Otonom tanpa pengemudi manusia alias self driving Vehicle sudah menjadi wacana baru dalam teknologi terkini yang diriset oleh beberapa pengembang otomotif. Google yang bergerak di bidang IT juga tidak ingin ketinggalan dalam bidang automatic vehicle. Dimana sinergi antara perusahaan otomotif dan perusahaan software tidak akan bisa terpisahkan satu dengan yang lainnya.

Google sendiri sudah beberapa tahun lalu melakukan berbagai riset dan uji coba mobil otonom yang bisa dikatakan sukses. Dari berita CNBC, menyebutkan bahwa kali ini google telah berusaha merangkul pihak pabrikan otomotiv mewah Fiat Chrysler guna menanamkan teknologi mobil otonomnya.

mobil otonom milik google
prototipe Mobil otonom Google (ins.AP photo )

Seperti diketahui, Histori dari Fiat Chrysler sendiri merupakan gabungan dari 2 perusahaan otomotiv kelas atas yang banyak memproduksi beberapa varian mobil mewah. Chrysler sendiri telah jatuh di tangan Fiat karena kondisi kebangkrutannya pada Juni 2009. Fiat telah membeli saham chrysler yang masih dipegang oleh pemerintah Amerika Serikat dengan harga sekitar 500 juta Dollar AS, dimana kepemilikan saham Fiat sekitar 52%.

Kini pihak Fiat Chrysler sendiri tengah menjajaki Hubungan dengan pemilik Teknologi canggih Milik Google. Pihak Eksekutif Fiat, Sergio Marchionne sendiri mengatakan bahwa Peluang besar terbuka lebar untuk bekerjasama dengan Teknologi sekelas Google.

Dimana google Teknologi google sendiri dalam bidang Mobil self driving Vehicle sudah tidak diragukan kemampuannya, Google juga telah membuktikan bahwa teknologinya sudah diuji coba sedemikian rupa dan berhasil. Google juga membuktikan bahwa dia yang saat ini masih memegang rekor uji coba terpanjang mobil tanpa awak dengan jangkauan sejauh 1,5 juta mil.
Read More

11/02/2016

Bolehkan Ubah alamat Sebelum Proses PIN Adsense Verified ?

Menjadi publisher adsense tentu menjadi dambaan para pemilik blog atau situs di di ranah dunia maya. Banyak sekali kisah sukses menjadi pelecut semangat para blogger ketika ingin sukses dengan pundi uang dari program monetize blog milik Dedengkot Internet yaitu Google. Bagi Blogger yang sukses diterima atau baru saja menjadi paraatner Google adsense tentu menjadi menu wajib untuk mengetahui seluk beluk program adsense. Selain ada Term On Service dari google yang bisa dibaca secara manual tentu pengalaman dari publisher lain juga menjadi inspirasi dan ilmu yang tidak terkira manfaatnya bagi pemula adsense.

Berbicara tentang Publisher yang baru menekuni dunia Adsense tentu ada beberapa pertanyaan yang sering terlontar, yang salah satu contoh akan saya bahas disini adalah apakah boleh mengganti alamat penerima pembayaran sebelum verifikasi PIN ?. Beberapa pertanyaan serupa sering saya jumpai di berbagai forum adsense seperti di Forum Indonesia Adsense Publisher Google Plus. Jawaban demi jawaban sebenarnya sudah banyak menjelaskan kepada penanya mengenai boleh tidaknya publisher mengganti alamat pembayaran sebelum adanya proses PIN Verified yang dikirim melalui Jasa Pos atau kurir.

alamat penerima pembayaran

Untuk Menjawab pertanyaan diatas tentu pengalaman si penjawab yang bisa menjadi taruhan terhadap Kepuasan si penanya, Karena bermain-main dan hanya coba-coba dengan pengaturan di dasboard adsense sangat retan terhadap kesalahan dan semua publisher pasti takut terkena sangsi dari Google sebagai pemilik adsense.

Disini Admin akan memberikan langsung pengalaman tentang boleh tidaknya mengganti alamat Penerima pembayaran di setelan akun adsense sebelum menerima PIN. pasti anda sudah tidak sabar dengan jawabannya bukan ? ..hehe..sabar. Jawabannya adalah BOLEH dan aman. Mengganti Alamat penerima pembayaran boleh dilakukan sekehendak hati publisher dan saya jamin tidak akan berpengaruh terhadap akun anda, saya sudah membuktikannya berulangkali di beberapa akun adsense milik saya ...( ssttt rahasia lho..hehe ).








Mengubah alamat pembayaran biasanya dilakukan publisher dengan berbagai alasan seperti validitas alamat ketika nantinya anda menerima gaji ketika sudah mencapai batas minimal pembayaran yaitu 100 dollar. Bagi publisher pemula yang belum mencapai titik terendah penerima pembayaran tentu menjadi was-was tentang boleh tidaknya mengganti alamat tersebut, apalagi sewaktu awal mendaftar melakukan isian data penerima pembayaran yang tidak sesuai dengan alamat yang diinginkan alias pinjam alamat, entah alamat teman, alamat palsu atau sebagainya.

Nah, mulai sekarang bagi sobat yang ingin mengubah alamat penerima pembayaran sebelum adanya verifikasi PIN tidak usah ragu lagi, lakukan sekarang dan anda nantinya akan menerima PIN juga dari alamat yang update. Semoga berhasil dan sukses Adsense Publisher Indonesia.
Read More

29/11/2015

Strategi Google Beriklan Di TV Nasional

Google si perusahaan Raksasa dunia Teknologi dan Internet memang tidak diragukan lagi ketenarannya. Siapa saat ini yang tidak tahu kata 'google' ?, dari anak kecil sampai kakek nenek sepertinya sudah pernah mendengar dan familiar dengan kata satu ini. Seseorang mengenal google mungkin ketika sedang mencari sesuat informasi yang tidak diketahuinya sebelumnya. Maka dari itu Googlw identik dengan mesin pencari 'ajaib' yang bisa mencari apa saja yang ingin dicari.

Ada saatu fakta menarik dari strategi bisnis si Google ini yang akhir-akhir ini banyak muncul dihadapan jutaan penonton televisi Nasional, apa itu ?, Iklan google selalu muncul di sela-sela acara televisi. Lalu apa yang anda bayangkan ketika Perusahaan yang begitu terkenal Di dunia beriklan di layar kaca ?, tentunya ada yang bilang itu suka-suka google, ada lagi yang bilang mungkin google lagi sepi peminat, atau bahkan yang suka mengamati dunia bisnis akan berkata mungkin itulah strategi brilliant si Google dalam berbisnis.



Sayapun sempat berfikiran mungkin google sedang menjalankan strategi bisnis yang kerap dilakukan para pengusaha lainnya dengan menayangkan iklan di Televisi. Apapun kata orang dan bagaimanapun orang lain berfikiran tentunya pihak perusahaan google-lah yang tahu apa yang ingin mereka capai.

Karena ingin tahu mengapa google malakukan manuver beriklan via televisi padahal mereka sudah mempunyai 'rumah' sendiri di dunia maya untuk beriklan maka ada satu kesimpulan pribadi yang mungkin itu bisa salah dan mungkin saja ada benarnya. Layaknya Pengamat ekonomi pasar, saya beranalisa bahwa google pasti ada maunya dengan menampilkan dirinya di layar kaca yang notabene penontonnya banyak dari kalangan kelas bawah daripada kelas berada.

Seperti yang anda lihat di layar televisi, umpama ada produk baru yang sama sekali belum anda lihat dan kenal lalu iklan ditayangkan berulang-ulang, apa yang terjadi ?. Tentu ddengan cepat anda akan hafal diluar kepala nama produk tersebut kan ?. Apapun itu produknya kalau ditayangkan di televisi dengan durasi sepersekian sehari maka secara otomatis otak kita akan hafal walau produk tersebut belum pernah kita ketahui dan pegang sebelumnya.

Begitu juga dengan Google, walau namanya sudah melanglang buana seantero Dunia, namun google tetap berkeinginan menancapkan namanya ke ingatan setiap orang dengan cara beriklan di layar televisi. Bukankah google sudah laku walau tidak beriklan ?, tentu saja jawabannya benar google masih laku dan sangat sukses dengan bisnisnya. Namun ingat, dalam bisnis besar akan lain dengan apa yang kita fikirkan sebelumnya.

Google ingin namanya selalu diingat orang walau orang itu tidak pernah 'menyentuhnya' sama sekali. Bayangkan saja bila iklan google sampai di lihat para petani desa yang tidak tahu internet dan mesin pencari, apa yang petani tersebut fikirkan ?, tetap saja nama google yang mereka ingat bukan produknya. Tapi tidak sampai disitu, Petani akan selalu mengingat apa itu google sampai akhirnya suatu saat dia akan bertanya pada entah itu anaknya, temannya yang lebih tahu apa itu google danapa itu kegunaannya. Lalu jangka panjangnya, Bila petani tersebut tahu kalau google punya produk yang salah satunya adalah mesin pencari tentu saja petani akan ingin 'mencicipi' bagaimana mencari apa yang tidak diketahuinya dari si Google. 

Sungguh suatu rencana yang kelihatan kecil namun hasil akhirnya akan luar biasa besar. Orang yang tadinya tidak tahu apa itu google akan semakin bertanya-tanya apa, bagaimana dan Produk apa yang ditawarkan perusahaan Google tersebut. Jadi Google secara jitu menerapkan prediksi dan strategi bisnis jangka panjang dengan berbagai alat 'perangnya' untuk menancapkan jaring namanya di seluruh pelosok Dunia. Itulah google.... bagaimana menurut pendapat anda ?
Read More

07/09/2015

Voice Typing Google Docs support Bahasa Indonesia


Mengetik tanpa bantuan keyboard alias dengan suara sudah menjadi sesuatu yang lumrah akhir-akhir ini. Di beberapa sistem operasi dan juga berbagai aplikasi mengetik dengan perintah suara sudah hampir sempurna. Google dengan berbagai layanan aplikasinya sangat getol sekali melakukan berbagai terobosan inovasi. Salah satunya adalah mengetik dengan perintah suara di Google Docs.

Google docs merupakan layanan aplikasi over internet dengan basis cloud ( teknologi awan ) yang sudah menyematkan salah satu fitur canggih yaitu mengetik tanpa menyentuh papan keyboard. Dengan mengucapkan kata perkata maka dilayar anda akan otomatis menuliskan kata persis seperti apa yang anda ucapkan. Di Indonesia sendiri google docs sudah dapat menggunakan fitur voice ini. 
 

Dengan dukungan 40 bahasa yang disupport google docs, Indonesia juga ada di salah satunya. Jadi anda yang ingin mengetik tanpa repot-repot menyentuh tombol fisik keyboard maka gunakan fitur voice typing ini di google docs. untuk memulainya, pengguna cukup dengan menyentuh sekali klik tombol icon microphone di browser chrome, kemudian anda mulailah berbicara dengan kecepatan dan volume yang normal. Semakin hening atau sunyi keadaan maka semakin sensitif dan semakin tepat apa yang dituliskan oleh sistem ketika anda bicara.

Ada sisi kelemahan dari fitur voice tying ini yang lumrah dirasakan para pengguna, yaitu gagalnya menerjemahkan suara ke tulisan dengan benar ketika suasana gaduh atau ramai. Namun tentu saja ini adalah permulaan dari aplikasi canggih yang nantinya terus ditingkatkan oleh google sebagai developernya. Mau mencobanya sekarang ?, silahkan dicoba...
Read More

06/09/2015

Anak 16 Tahun Kalahkan Mesin Telusur Google

insert Facebook : Anmol Tukrel
Anmol Tukrel seorang anak berumur 16 tahun warga negara Knada keturunan india membuat heboh dunia Teknologi informasi dunia. Bukan karena dia seorang hacker atau penyusup sistem tapi karena dia telah berhasil membuat mesin pencari yang menurutnya melebihi kehebatan dari mesin pencari milik Google.


Menurut Anmol, mesin pencarinya hampir 50 persen lebih akurat dibanding mesin pencari buatan Larry page dan Sergey Brin dari google. Dilansir dari media India, Tukrel mengirimkan proyek mesin pencarinya ke ajang Google Science Fair yang merupakan kompetisi dunia terbuka bagi para pelajar yang berumur antara 13 sampai 18 tahun.

Untuk menyelesaikan proyek fantastisnya ini, Tukrel memerlukan waktu 10 bulan dengan perkiraan 60 jam untuk menyelesaikan berbagai kode program sampai selesai. Di media Times of india Tukrel menyatakan "saya berfikir akan menciptakan sesuatu di bidang pencarian personalisasi, dimana hal ini adalah yang paling canggih sekarang ini, Namun ketika saya sadar kalau google telah melakukannya maka saya mencoba membawanya ke tempat yang lebih tinggi, ujarnya.

Bahasa program yang digunakan Tukrel dalam menyelesaikan proyeknya adalah Phyton, program speadsheet dan akses ke pihak google juga new york Times. Dengan Klaim bahwa mesin buatannya lebih bagus, tukrel menjelaskan kalau mesin telusurnya tidak hanaya mempertimbangkan letak lokasi, sejarah penelusuran namun mesinnya mencoba memahami konteks dan makna. Maka dari itu mesin telusurnya lebih kompleks dan lebih canggih.

Bagimana kisah selanjutnya ?, apakah anak keturunan india ini akan mendedikasikan ilmunya untuk google atau malah pesaingnya ?, kita tunggu saja kisah perjalanan teknologi mesin pencari di masa depan.
Read More

19/08/2015

Robot Atlas Google mirip Terminator

Sudah pernah melihat Robot-robot mirip manusia berkeliaran di Film terminator ?. Mungkin saja nanti dan tidak mustahil kita akan melihatnya secara langsung di depan kita. Diantara beberapa pembesut robot diantaranya adalah Google mempunyai Robot yang diberi nama Atlas. Robot ini bisa berjalan menyusuri hutan dengan permukaan kasar maupun bebatuan.


Robot Atlas dengan bobot 156 kg ini dulunya dikembangkan oleh Boston Dynamic dan telah dibeli oleh Google pada tahun 2013. Pendiri Boston Dynamic, March Raibert menyatakan bahwa nantinya robot ini akan bekerja tanpa adanya kotak supplay daya yang menonjol di punggung belakang robot ini. Kemampuan menyusuri belantara hutan, kemampuan naik turun dan keluar ke jalur jalan sudah dimiliki oleh Atlas.


Tujuan inti dari penciptaan robot nantinya akan menyerupai fungsional manusia. Atlas memungkinkan menjelajahi beberapa kawasan karena dilengkapi dengan sensor di bagian kepala dan beberapa kamera strereo serta adanya penjejak laser.Dimana sensor-sensor tersebut umumnya juga ada pada hardware mobil yang bekerja tanpa sopir. Hal ini mengingatkan kita akan Mobil pintar tanpa pengemudi milik google yang sudah berhasil menjelajahi keliling dunia dengan sukses.

Nah, kita tunggu saja apa dan bagaimana teknologi robot yang semakin canggih akan memiliki fungsi membantu manusia dalam aktifitasnya sehari-hari dengan banyaknya robot berseliweran di antara kerumunan manusia bak di film-film fiksi ilmiah.
Read More