Showing posts with label Tips. Show all posts
Showing posts with label Tips. Show all posts

24/09/2022

Cara Mengetahui Akun Instagram dipakai Login Orang Lain

Keamanan akun media sosial sangat penting karena menyangkut privasi penggunanya. Maraknya pembobol akun menggunakan berbagai cara untuk mencuri akun korbannya, seperti menyebar tautan palsu, Melakukan hacking password dan lain sebagainya.
Melihat lokasi pencuri akun IG

Bagi pengguna aplikasi Instagram, cara mengamankan akun IG supaya tidak mudah di-hack atau dibobol orang lain sebenarnya sangatlah mudah. Bahkan di fitur keamanan instagram sendiri sudah ada tool atau menu khusus agar akun tidak mudah dicuri.

Bahkan banyak yang tidak menyadari, Bahwasanya satu akun IG Instagram bisa dibuka di beberapa perangkat tanpa disadari oleh pemiliknya. Bisa dikatakan, memata-matai seseorang dengan melakukan login ke akun IG orang lain bisa dilakukan meskipun pemiliknya tidak merasa ada yang janggal.

Pada Tips kali ini, Admin akan memberikan tutorial cara melihat apakah akun IG kita dibobol dan dipakai login di perangkat lain atau tidak. Dimana kita pemilik akun patut curiga apabila saat tidak sedang membuka aplikasi Instagram ternyata ada teman yang melihat status kita sedang online (Tanda hijau).

Begitu pula kalau ditemui kasus pemilik akun tidak merasa mengirim pesan tba-tiba ada aktivitas DM atau perpesanan, hal tersebut patut dicurigai karena kemungkinan besar akun IG telah dipakai login orang lain dari perangkat berbeda.

Berikut ini adalah langkah-langkah menggunakan fitur keamanan di Instagram untuk mengetahui apakah ada pihak lain yang login dengan akun IG kita atau tidak :

Cara Melihat akun IG disadap atau tidak


  • Buka Aplikasi Instagram di smartphone
  • Pilih menu profil dan masuk ke Bagian menu pojok kanan atas tanda 3 garis mendatar
  • Selanjutnya pilih menu Pengaturan > Keamanan > Aktivitas Login
  • Di halaman tersebut akan tampil tentang aktivitas login yang pernah dan sedang dilakukan, Lengkap dengan lokasi di maps dan perangkat yang dipakai.
  • Apabila merasa ada yang janggal, seperti ada login akun IG dari lokasi lain dengan perangkat atau smartphone yang bukan milik kita, maka bisa dilakukan langkah pengamanan
  • Untuk mengeluarkan orang yang membobol atau mencuri akun Instagram kita, klik pada ikon titik tiga di samping lokasi dan nama perangkat yang terdeteksi, lalu pilih opsi logout.
Menu keamanan instagram untuk melihat lokasi pembobol akun


Dengan memeriksa aktivitas login dari menu keamanan, maka dengan mudah kita akan menemukan lokasinya serta tipe ponsel apa yang dipakai orang tersebut yang diam-diam login menggunakan akun IG kita.

Tips Mengamankan Akun Instagram


Untuk menghindari aksi pembobolan akun, lebbih baik lakukan langkah pencegahan sebelum akun IG diambil alih orang lain dan kita tidak bisa lagi mengaksesnya.

Diantara langkah-langkah mengamankan akun Instagram supaya aman dari hacker atau pencuri akun yaitu sebagai berikut:

  1. Rutin merubah kata sandi Akun Instagram
  2. Mengaktifkan fitur Autentifikasi dua Faktor
  3. Setting Email pemberitahuan dari Instagram
  4. Rutin melakukan pemeriksaan keamanan

Membuat kata sandi akun Instagram yang kuat sebenarnya sangatllah mudah, caranya Gunakan kombinasi angka, huruf dan character khusus.

Password akun yang lemah dan gampang ditebak oleh pencuri akun seperti menggunakan password dengan tanggal dan tempat lahir, Nama family, Alamat rumah dan segala sesuatu yang terkait dengan identitas pribadi.

Selain rutin mengganti password, sangat disarankan untuk menggunakan fitur Autentifikasi dua faktor yang ada di menu keamanan aplikasi Instagram.

Dimana autentifikasi dua faktor maksudnya adalah menggunakan verifikasi tahap kedua pada saat ada aktivitas login dari perangkat lain yang sebelumnya belum pernah digunakan untuk masuk ke akun.

Fitur keamanan Autentifikasi dua faktor di instagram yang paling kuat adalah menggunakan nomor ponsel. Nantinya saat ada orang lain yang mencoba atau memaksa login ke akun IG kita maka akan ada kode verifikasi yang harus dimasukkan. Dimana kode tersebut bisa dilihat pada nomor ponsel yang sudah didaftarkan sebelumnya.

Dan yang terakhir adalah Alamat Email, Dimana setiap ada perubahan kata sandi maupun aktivitas login dari perangkat baru akan selalu dikirimkan ke alamat Email pemilik akun IG untuk alasan keamanan.

Saat ada orang lain yang mencoba masuk ke akun IG kita dan berhasil, maka akan ada pesan di Email yang menyatakan ada aktivitas login yang baru, Dimana bila pengguna tidak merasa melakukan login, maka bisa segera melakukan langkah pengamanan dengan sesegera mungkin merubah kata sandi dan mengeluarkan si pembobol akun IG.

Itulah beberapa langkah mudah mengetahui apakah akun instagram kita dimata-matai atau dipakai login dari lokasi dan perangkat lain atau tidak, semoga bermanfaat.
Read More

18/09/2022

Cara Menghemat Kuota Internet saat Memutar Video di FB

Selain konten di Youtube dan sejenisnya, Facebook juga memiliki menu khusus untuk menonton konten video. Bahkan tidak salah satu kelebihan video di FB dengan yang ada di Reel Instagram auat TikTok yaitu durasinya tidak terbatas. Lalu bagaimana cara menghemat kuota data internet agar tidak boros ketika menonton konte video di facebook ?, Gampang sekali, Simak penjelasannya berikut ini.
Cara nonton video facebook hemat data internet

Bagi pengguna data selular, salah satu hal yang banyak dihindari adalah pemakaian kuota Internet yang boros. Ketika kita hobi nonton video di facebook atau platform streaming  semisal youtube, maka hal yang perlu difikirkan adalah jangan sampai saat asik menonton tiba-tiba kuota habis.

Untungnya di aplikasi Facebook sendiri sudah disediakan menu khusus untuk mengatur supaya hemat data internet saat digunakan memutar video. Bahkan kita bisa menghemat sampai 40 persen data.

Namun perlu dicatat, ketika memutuskan untuk mengaktifkan penghemat kuota internet saat onton video di FB, maka resolusinya juga otomatis diturunkan.

Namun jangan khawatir, Meskipun resolusi video di Facebook diturunkan, Kualitas gambar masih terlihat bagus untuk dilihat karena umumnya video ditonton tidak pada mode layar penuh.

Cara menghemat kuota Internet saat Nonton video FB


Berikut ini adalah langkah-langkah setting video di aplikasi Facebook supaya tidak boros Internet, silahkan disimak:

  • Buka Aplikasi FB dan masuk ke Menu di pojok kanan atas dengan simbol garis mendatar tiga
  • Pilih opsi Pengaturan & Privasi, Atau bisa langsung menekan ikon tanda roda gigi
  • Di bagian Referensi, masuk ke menu Media
  • Di pilihan Kualitas video, hapus tanda centang pada opsi “Penghemat Data
  • Tutup kembali menu pengaturan
Menu hemat kuota internet saat memutar video di FB

Bila suatu saat berada di jaringan WiFi dan ingin melihat video kualitas HD tanpa menurunkan kualitas resolusinya, maka nonaktifkan (hapus tanda centang) pada bagian penghemat data.

Tips Tambahan

Di menu yang sama, yaitu pada preferensi media, ada beberapa opsi yang bisa digunakan, salah satunya yaitu pengguna FB bisa memilih agar video tidak diputar otomatis.

Dengan memilih opsi “Jangan pernah putar video otomatis” bisa mengurangi pemakaian data. Jadi saat menyusuri beranda atau postingan facebook milik teman yang ada videonya, tidak akan diputar otomatis oleh sistem sampai kita menekan tombol Play.

Selain itu kita bisa mematikan opsi “Video dimulai dengan suara” supaya saat video diputar pertama kali tidak akan mengeluarkan suara. Untuk mengaktifkan suaranya tinggal menekan ikon speaker di layar video yang sedang berjalan.

Itulah cara mudah mengaktifkan penghemat data Internet saat menggunakan Aplikasi Facebook untuk menonton video postingan Teman atau pengguna lain, Semoga bermanfaat.
Read More

24/09/2021

Cara Download Video dan Subtitle Youtube Tanpa Aplikasi dari HP Android

Menonton video di youtube yang berbahasa inggris atau bahasa negara lain mungkin sudah bisa dimengerti karena ada menu terjemahan otomatis. Namun apakah subtitle juga otomatis tersimpan apabila kita mengunduh video youtube berbahasa asing tersebut ?
Cara menyimpan video dan subtitle yooutube

Sebagai layanan video terbesar dan terpopuler di Dunia, Banyak penikmat streaming video youtube dari berbagai negara yang ingin men-download dan menyimpan video favoritnya ke ponsel atau Komputer lengkap dengan subtitle bila ada, untuk ditonton di kemudian waktu tanpa harus membuka aplikasi youtube.

Adapun terjemahan video youtube bisa di-download apabila memang pemilik kontennya menyertakan subtitle tersebut dan mengaktifkannya untuk pemirsanya. Bila tidak, maka download hanya bisa dilakukan pada videonya saja tanpa ada terjemahan.

Banyak website dan aplikasi yang menyediakan layanan downloader video, Entah itu untuk download video youtube, Instagram, Vimeo, Dailymotion, Soundcloud, Facebook dan lainnya. Namun masalah banyaknya iklan yang muncul jadi pengganggu tersendiri.

Cara Download Video dan Subtitle Youtube


Berikut ini admin berikan contoh cara mengunduh video youtube sekaligus terjemahannya tanpa menginstall aplikasi. Cukup menggunakan salah satu website free 100 % online video downloader yang menurut saya mudah digunakan dan tanpa iklan yang mengganggu.
  1. Buka aplikasi Youtube dan cari video beserta subtitile yang ingin diunduh
  2. Ketuk ikon bagikan dan pilih Salin Link
  3. Tutup kembali youtube dan buka aplikasi Browser
  4. Buka alamat situs download4.cc
  5. Setelah halaman terbuka, Tempel link yang sudah disalin ke kolom yang disediakan
  6. Selanjutnya ketuk tombol Download
  7. Bila video ditemukan, maka halaman akan bergeser otomatis ke bawah lengkap dengan thumbnail yang ditampilkan
  8. Tekan tombol Download MP4 untuk mengunduh videonya
  9. Video akan terbuka di halaman baru, tekan layar beberapa saat sampai muncul opsi Download Video, klik dan file akan terunduh
  10. Bila ingin mengunduh terjemahannya, Buka lagi halaman pertama
  11. Di bawah thumbnail, tekan menu Download Subtitle
  12.  Otomatis ahalaman akan scroll kebawah, Silahkan donwnload subtitle menurut bahasa yang sobat inginkan

Download terjemahan video youtube Online tanpa aplikasi

 Baca Juga : Cara Cepat Menambah subscriber sekaligus Jam tayang serta tips menonton youtube premium tanpa bayar bulanan gratis.

Untuk subtitle ada dua format yang bisa dipilih, yaitu format SRT dan TXT. Silahkan pilih salah satu yang diperlukan.

Sebagai catatan, Terjemahan yang ditampilkan mungkin saja tidak tersedia di bahasa indonesia atau bahasa lain. Itu terjadi karena memang pembuat konten video youtube tidak menyertakannya dan hanya mengaktifkan caption subtitile auto-translate pada konten miliknya.

Pertanyaan selanjutnya, Mengapa ada tulisan error atau video tidak ditemukan sesaat setelah menempel link video youtube dan menekan tombol download ? (Baca juga Cara Download Video Youtube menjadi MP3 via Online)

Pesan error di halaman situs download4.cc disebabkan karena Link yang kita tempel salah atau tidak ditemukan. Bisa juga karena link bukan disetel publik oleh pemiliknya alias private.

Lalu bagaimana cara memutar video youtube yang sudah didownload agar bisa muncul subtitlenya ?

Caranya gampang, gunakan saja aplikasi video player bawaan ponsel atau player lain yang yang anda suka dari google play store. Dan yang terpenting, jadikan satu folder file video dan subtitlenya, Bila tidak maka terjemahan tidak akan terdeteksi oleh media playernya.

Bisakah mengedit subtitle video youtube yang sudah didownload ?

Bisa dan sangat gampang, Semisal anda sudah mengunduh file subtitle yang formatnya TXT, Buka saja file tersebut melalui aplikasi notepad di Smartphone atau komputer.

Bila sudah terbuka, cari di menit dan ddetik berapa teks ingin diganti. Setelah selesai mengedit jangan lupa simpan hasil editan tersebut dan coba mainkan videonya. Itulah langkah-langkah mudah mengunduh dan menyimpan video dari youtube beserta teks terjemahannya melalui situs secara gratis tanpa install aplikasi, semoga bermanfaat.

Read More

06/09/2021

Arti Warna Surat Tilang dan Pasal UU Besarnya Denda Pelanggaran

Setiap pelanggaran lalu lintas pastinya ada sanksi yang menanti. Dimana pemberian surat tilang oleh petugas Kepolisian mewajibkan para pelanggar untuk membayar denda dan melalui proses di pengadilan Negeri setempat.
aarti warna kertas tilang dan pasal denda pelanggaran

Saat melakukan pelanggaran mungkin banyak diantara sobat semua yang tidak mengetahui arti isi pasal yang dikenakan. Padahal si pengendara setidaknya tahu apa jenis pelanggarannya serta pasal yang disangkakan beserta besaran denda maksimal supaya tidak tertipu oleh beberapa oknum polisi yang memberi sangsi tilang.

Adapun beberapa jenis surat tilang bisa dibedakan dari warnanya. Jadi jangan sampai salah menerima blanko pelanggaran yang diberikan petugas yang nantinya akan lain peruntukannya saat tiba di Pengadilan Negeri.

Arti warna dan Jenis Surat Tilang


Ketika terkena razia di jalan oleh petugas kepolisian, semisal pemeriksaan kelengkapan surat kendaraan atau ketahuan melakukan pelanggaran, maka ada beberapa arti warna surat tilang yang harus dipahami sebagai berikut.
  1. Surat Tilang berwarna Kuning, Blangko ini disimpan oleh petugas untuk dijadikan arsip pihak Kepolisian.
  2. Surat Tilang Berwarna Putih, blangko tilang ini sebagai bukti untuk arsip di Kejaksaan.
  3. Surat Tilang Berwarna Hijau, Fungsinya untuk arsip pihak Pengadilan.
  4. Surat Tilang Berwarna Merah, Bila pelanggar tidak mengakui semua tuntutan kesalahan yang disangkakan oleh petugas saat razia dan tidak mau didenda, maka blangko ini akan diberikan. Namun si pelanggar harus menjalani proses persidangan di pengadilan dengan waktu yang sudah dijadwalkan.
  5. Surat Tilang Berwarna Biru, Bila pelanggar mau mengakui semua kesalahan yang disangkakan oleh petugas, sanggup membayar dendanya dan sanggup mengikuti proses sidang di pengadilan Negeri setempat.

Dengan mengetahui beberapa jenis surat tilang berdasarkan warnanya, maka mempersiapkan besarnya denda tilang sesuai kesalahan yang dilakukan bisa merujuk pada pasal-pasal pelanggaran lalu lintas.

Pasal Denda pelanggaran Lalu Lintas


Dengan mengetahu beberapa pasal yang disangkakan saat terkena tilang di jalan raya, setidaknya kita bisa mempersiapkan nominal uang saat tiba di Pengadilan.

Di dalam UU NO 2 Tahun 2009 ada beberapa poin yang seringkali dijadikan pasal dakwaan kepadda pelanggar lalu lintas beserta besarnya Denda maksimal. Diantara beberapa pasal tersebut bisa dilihat di bawah ini.
  • UU Pasal 285 Ayat 1, Pelanggaran Kendaraan tidak dilengkapi Lampu rem, tanpa spion, Tidak memiliki lampu utama dan beberapa perangkat teknis kendaraan motor lainnya dikenakan denda Rp 250.000
  • UU Pasal 285 Ayat 2, Mobil yang tidak dilengkapi Kaca spion, Lampu utama, Lampu rem dan beberapa persyaratan teknis lain dikenakan denda Rp 500.000
  • UU Pasal 281, Pelanggaran berupa tidak memiliki SIM dendanya Rp 1.000.000
  • UU Pasal 288 Ayat 1, Tidak memiliki STNK dendanya Rp 500.000
  • UU Pasal 288 Ayat 2, Tidak dapat menunjukkan SIM dikenakan denda Rp 250.000
  • UU Pasal 280, Kendaraan yang tidak berplat nomor dendanya sebesar Rp 500.000
  • UU Pasal 278, Kendaraan mobil yang tidak dilengkapi segitiga pengaman, Pembuka roda, Perlengkapan pertolongan pertama dan Ban cadangan denda yang dikenakan Rp 250.000
  • UU Pasal 291 Ayat 1, pelanggaran tidak memakai Helm saat berkendara dikenakan denda Rp 250.000
  • UU Pasal 293 Ayat 1, Lampu utama tidak dinyalakan saat malam atau di kondisi tertentu bisa dikenakan denda Rp 250.000
  • UU Pasal 293 Ayat 2, Sepeda motor yang tidak menyalakan lampu utama di siang hari dikenakan denda Rp 100.000
  • UU Pasal 289, Pengendara mobil yang tidak memakai sabuk pengaman dendanya sebesar Rp 250.000
  • UU Pasal 287 Ayat 1, Pelanggaran rambu lalu lintas dekenakan denda Rp 500.000
  • UU Pasal 287 Ayat 5, Mengendarai kendaraan melanggar batas kecepatan rendah dan tinggi dikenakan denda sebesar Rp 500.000
  • UU Pasal 294, Pelanggaran Lampu Sein motor tidak dinyalakan saat berbelok denda sebesar Rp 250.000

Untuk memastikan berapa denda tilang yang harus dibayar sebelum menuju ke Pengadilan, bisa melakukan pengecekan Online melalui situs resmi E-Tilang Polri maupun via situs pengadilan Negeri di wilayah kita terkena tilang petugas.

Cara Cek Denda Tilang via E-Tilang


Melalui situs E-Tilang Polri kita bisa memeriksa denda dan memastikan pelanggaran apa yang disangkakan. Selain sebagai tambahan informasi, pengeccekan Online bisa menjadi acuan untuk mempersiapkan isi dompet berapa uang yang nanti kita gunakan untuk membayar denda tilang.

Adapun langkah-langkah mengakses situs E-Tilang untuk cek besarnya denda bisa disimak berikut ini:

cara cek tilang secara online di situs etilang polri


  1. Jalankan Browser di komputer atau smartphone
  2. Masuk ke situs etilang.polri.go.id
  3. Pada tampilan awal isikan data berupa Nomor blangko atau register yang tertera di kertas tilang yang anda terima
  4. Setelah menekan tombol Cari, Bila ditemukan datanya akan tampil nomor Tilang, Jenis pelanggaran, Nomor serta jenis kendaraan dan data pelanggar.
Itulah informasi singkat tentang arti warna surat tilang dan pasal-pasal pelanggaran lalu lintas beserta besarnya denda maksimal yang dikenakan. Jadi selalu patuhi tata tertib berlalu lintas serta menjaga keselamatan saat berkendara.
Read More

24/12/2020

Cara Melaporkan Penipuan Online di situs Pemerintah

Saat ini bentuk modus penipuan di forum jual beli semakin marak. Jika gemar melakukan transaksi jual maupun beli secara online sebaiknya berhati-hati. Jika tidak sangat mungkin terjadi kasus penipuan. Mengingat modus penipu saat ini juga semakin canggih, seperti penipu dapat melakukan transfer fiktif hingga penjual tidak bisa membedakan.

membuat laporan terjadinya modus penipuan SMS dan online

 

Tidak hanya penjual, sebagai pembeli juga harus berhati-hati karena banyak toko abal-abal. Misalnya setelah pembeli melakukan order dan memproses pembayaran, penjual justru tidak segera memproses barang atau tidak kunjung datang. Sungguh ironis sekali, dikarenakan seharusnya antara penjual maupun pembeli tercipta sebuah proses transaksi yang menguntungkan kedua pihak.

Modus penipuan juga tidak hanya marak terjadi pada forum jual beli, namun melalui SMS. Di zaman yang semakin canggih, kita juga harus berhati-hati terhadap bentuk penipuan lewat SMS. Seperti isi pesan singkat atau SMS yang menyatakah bahwa kita menang undian maupun hadiah. Umumnya kita justru diminta untuk menghubungi nomor tertera.

Langkah Membuat Laporan adanya Penipuan

Nomor yang tertera pada SMS tersebut akan memandu pengguna untuk melakukan transfer pembayaran. Berperan seolah-olah sebagai customer service yang akan memandu dengan sabar. Namun kemudian menuntun kita untuk melakukan transfer pembayaran ke rekening penipu. Jika kita tidak berhati-hati tentu akan lengah dan mengira hal tersebut wajar dan bukan kebohongan.

Oleh karena itu sebagai pengguna yang kerap berinteraksi dengan dunia online, sebaiknya berhati-hati agar tidak mudah terjebak oleh penipu. Terkadang kita tidak menyadari sedang digiring dalam bentuk penipuan dikarenakan cara yang digunakan pelaku sangat halus.


Cara Melaporkan Penipuan dalam Bentuk SMS


Di zaman yang semakin canggih saat marak sekali penggunaan sosial media, masih saja ada bentuk penipuan lewat SMS. Misalnya bentuk penipuan SMS berhadiah. Nomor kita dinyatakan menang sebuah undian dan berhak mendapatkan hadiah uang maupun emas.

Untuk menangani kasus tersebut, bahkan Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) meminta operator telepon seluler untuk memblokir nomor yang digunakan menipu korban. Selain itu juga BRTI meminta perusahaan penyedia operator seluler untuk menjalankan sistem SMS berbayar sehingga dapat mengurangi kejahatan dalam bentuk modus penipuan SMS.

Selain sistem SMS berbayar juga mengurangi obral telepon maupun SMS gratis agar pelaku tidak mudah memanfaatkan momen tersebut untuk menipu korban. Jika operator banyak memberikan obral telepon maupun SMS gratis, maka pelaku tentu akan berpikir dua kali untuk melakukan penipuan dikarenakan harus mengeluarkan uang pulsa.

Cara untuk melaporkan bentuk penipuan melalui pesan singkat atau SMS adalah mengadukan kepada BRTI atau Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia Kominfo.



Pertama yang dapat Anda lakukan adalah jika mendapatkan nomor tidak dikenal, Anda dapat merekam segala percakapan yang ada atau memfoto pesan melalui SMS tersebut, serta mencantumkan nomor penipu tersebut.

Pelapor membuka layanan pada halaman layanan.kominfo.go.id dan klik menu ADUAN BRTI. Kemudian para pengguna diminta untuk mengisi data-data yang diperlukan untuk diproses agar tidak terjadi kesalahan. Setelah itu juga melampirkan foto yang diduga sebuah penipuan. Anda juga tentunya diminta untuk melaporkan nomor penipuan pada data yang disediakan.

pengaduan penipuan lewat situs kominfo pemerintah

Kemudian pihak help desk akan memproses lebih lanjut, seperti meminta jasa telekomunikasi untuk memblokir nomor penipu beserta bukti yang ada. Kemudian jasa telekomunikasi akan menindaklanjuti laporan dalam kurun waktu 1x24 jam. Anda hanya tinggal menunggu proses yang berjalan.

Melaporkan Penipuan di Forum Jual Beli Online


Selain penipuan dalam bentuk pesan singkat atau SMS, penipuan dalam forum transaksi jual beli online juga meningkat. Berikut cara yang dapat Anda gunakan untuk mengatasi hal tersebut, yakni melalui situs lapor.go.id atau melaporkan rekening si penipu kepada pihak bank. Kemudian meminta untuk pemblokiran rekening pada bank milik pelaku.

Untuk melaporkan penipuan pada situs lapor.go.id, Anda hanya tinggal masuk pada laman tersebut dan mengisi form pengaduan. Tulis data-data yang dibutuhkan sesuai instruksi, seperti detail kejadian atau kronologis, meliputi jumlah kerugian, nama akun penipu, dan keterangan lain. Jika ada lampiran berupa foto atau screenshoot dapat Anda sertakan untuk bukti penguat.

Sementara jika pengaduandilakukan dengan cara melaporkan rekening si penipu ke bank juga sangat mudah dilakukan.Anda dapat menghubungi customer service yang terlibat atau datang langsung ke kantor bank yang bersangkutan untuk membuat laporan pengaduan tentang penipuan yang menimpa Anda.

Beragam cara dapat dilakukan pengguna jika mengalami masalah penipuan.Penipuan saat ini marak terjadi, baik melalui SMS maupun dalam forum jual beli online. Anda harus semakin berhati-hati dan wajib melaporkan nomor penipuan untuk membuat pengaduan.

Read More

21/03/2020

Menghubungkan Speaker Mini T5 JBL Bluetooth ke HP Android

Speaker mini portabel T5 JBL dengan koneksi bluetooth yang harganya murah memiliki fitur yang lumayan lengkap, Seperti bisa memutar musik dari Flashdisk, Memori MicroSD dan FM Radio. Bahkan meskipun perangkat baterainya diisi ulang masih bisa digunakan tanpa menonaktifkannya.
Sinkron Bluetooth JBL T5 Speaker Mini ke Android

Dengan harga sekitar 40-an Ribu Rupiah via Toko Online, Mini Speaker Aktif JBL T5 KW (JBL palsu) Buatan China ini memiliki kualitas suara yang bagus dan empuk dengan bass yang halus tanpa ada berisik. Namun jangan berharap banyak dengan barang KW, pastinya kalah jauh dengan Speaker portable JBL asli.

Bagi sobat yang belum bisa menghubungkan Portable Speaker Mini JBL T5 ke Ponsel android Samsung, Xiaomi, Vivo, OPPO dan tipe HP lainnya, atau pernah mencoba mengkoneksikan tetapi selalu gagal, silahkan simak tipsnya dibawah ini.

Cara Koneksi Speaker Mini T5 JBL ke HP Android


Menu mode bluetooth Speaker T5 JBL

  1. Nyalakan Bluetooth HP dan Nyalakan T5 Speaker mini
  2. Tekan tombol M di speaker, sampai ada suara 'Bluetooth Mode'
  3. Lampu akan berkedip-kedip untuk mencari koneksi
  4. Di ponsel, buka menu Pengaturan > Koneksi > Bluetooth
  5. Bila ada perangkat 'T5 Speaker' Terdeteksi, sentuh untuk menghubungkan
  6. Klik tombol Pasang pada notifikasi penyandingan perangkat
  7. Bila Speaker T5 akan terdengar suara tanda terhubung, berarti keduanya sudah terkoneksi.

Langkah selanjutnya cobalah untuk memutar musik atau video di ponsel, Apabila suara sudah terdengan di T5 Portable JBL berarti pengaturan koneksi berhasil dilakukan.

Fungsi 4 Tombol Mini Speaker T5 JBL


Keempat tombol T5 Speaker memiliki fungsi berbeda sesuai dengan cara menekannya, Tombol dengan fungsi tekan 1 kali singkat dan lama punya mode yang berbeda. Silahkan simak perbedaannya berikut ini:


  1. Tombol M : Dinamakan pula dengan tombol MODE, dimana ada 3 Fungsi berbeda menurut kegunaannya. 3 fungsi Tombol M yaitu Bluetooth Mode, TF Mode dan FM mode. Untuk berpindah mode cukup menekan singkat satu kali.
  2. Tombol Segitiga Play  : Fungsinya untuk memainkan atau menjeda musik atau lagu yang sedang diputar.
  3. Tombol Volume : Ada dua fungsi untuk tombol Volume, yaitu kalau ditekan singkat satu kali fungsinya untuk berpindah (Maju atau Mundur) lagu yang sedang dimainkan. Sedangkan kalau ditekan lama fungsinya untuk membesarkan atau mengecilkan volume suara.




Tombol Volume juga bisa digunakan untuk me-remote maju mundurnya (Next - Prev) aplikasi musik atau video yang sedang diputar. Semisal kita bisa memajukan atau berpindah video sebelum atau sesudahnya dengan menekan tombol Volume singkat 1 kali.

Koneksi Bluetooth Speaker T5 JBL dan HP gagal ?


Bila mengalami sambungan gagal atau bluetooth di HP tidak mendeteksi perangkat speaker mini JBL T5, Penyebab dan solusinya sebagai berikut:

1. Jarak Mini Speaker terlampau jauh

Sambungan Bluetooth memiliki rentang jarak koneksi rata-rata 10 Meter, Bila ada penghalang lebih tebal seperti tembok atau bendda lainnya, maka akan memperlemah koneksi kedua perangkat yang sedang terhubung.

Pastikan dulu jangan jauh-jauh dari T5 speaker untuk megetahui fungsi bluetooth bekerja dengan baik atau tidak.

2. Salah Pilih Mode

Pastikan anda menekan tombol M sampai ada suara Bluetooth Mode. Dimana saat mode T5 Speaker JBL berada di posisi radio FM atau memutar lagu dari flashdisk / Memori, maka sambungan bluetooth akan otomatis nonaktif dan tidak terdeteksi di Ponsel.

4. Sistem Ponsel / Speaker Error

Terkadang kedua perangkat tidak bisa terhubung meskipun di ponsel sudah terbaca dan saat dikoneksikan selalu gagal. Bisa disebabkan karena kegagalan sistem, Silahkan mencoba mematikan Speaker portable dan menyalakan ulang, atau bisa juga HP Android juga direstart supaya kedua sistem fresh kembali, lalu koneksikan ulang.

3. Bluetooth Speaker T5 Rusak

Karena harga menentukan kualitas, tidak jarang banyak pemilik speaker mini JBL T5 mengalami kerusakan pada salah satu fungsi seperti kerusakan modul bluetooth, tidak bisa membaca kartu memori atau flashdisk, Radio FM tidak bisa mendeteksi sedikitpun channel dan Mode tidak dapat difungsikan.

Itulah cara mudah mengkoneksikan HP android dengan Speaker portable merek T5 JBL palsu, semoga bermanfaat dan bila ada yang masih mengalami masalah silahkan bertanya di kolom komentar.
Read More

17/12/2019

Mencari Video Youtube Yang Sudah Diputar Sebelumnya

Terkadang kita ingin mencari Judul video youtube yang pernah ditonton sebelumnya, entah karena waktu itu belum selesai melihat sampai habis atau memang ingin memutarnya kembali karena suatu alasan tertentu.

melacak video youtube sudah diputar

Di jaman koneksi internet semakin cepat dan murah, apalagi koneksi WiFi juga semakin mudah ditemukan, menjadikan menonton video youtube seakan menu wajib. Bahkan Ribuan judul baru dari beberapa pemilik channel semakin menggoda untuk tidak menontonnya.

Histori tontonan video yang sudah kita lihat sebelumnya di youtube bisa membantu kita untuk melacak riwayat video yang muncul di beranda maupun saat kita memutarnya langsung dari aplikasi. Baca Juga : Cara Merubah Tema Tampilan Youtube Berwarna Hitam.

Namun yang perlu diingat, sistem kerja pelacakan aplikasi youtube mengharuskan kita harus login ke akun google yang dimiliki. Sehingga dari perangkat manapun, entah itu di smartphone atau Komputer kita bisa melihat riwayat tontonan video asalkan sudah masuk menggunakan alamat Email yang sama.

Cara Melacak Video Youtube yang Sudah Ditonton

Melihat riwayat tontonan video youtube

1. Buka Aplikasi Youtube, kemudian masuk ke menu "Koleksi" yang ada di deretan bawah kanan.
2. Selanjutnya di atas menu "Hasil Download" pilih opsi "Histori".
3. Akan terlihat di bagian atas berjajar Video yang baru saja anda lihat, sedangkan untuk melihat semuanya, ada di daftar video deretan bawah.
4. Bila semisal lupa judul dan waktu menontonnya, bisa mencarinya berdasarkan kata kunci yang kita ingat di bagian kolom "Telusuri histori tontonan".

Menghapus Histori Tontonan Video


Selain bisa melacak video yang sudah pernah diputar, kita juga bisa membersihkan riwayat tontonan di aplikasi youtube. Tentu tujuannya penghapusan supaya saat ada orang lain yang meminjam ponsel kita, tidak akan melihat video apa saja yang kita tonton.

Adapun langkah untuk membersihkan daftar video yang sudah kita putar di youtube adalah sebagai berikut:

Menu hapus histori tontonan youtube

1. Urutan sama seperti tips diatas, yaitu masuk ke menu Koleksi >> Histori.
2. Kemudian tekan menu di pojok kanan atas dan pilih opsi "Kontrol Histori"
3. Langkah terakhir pilih "Hapus histori Tontonan".

Dengan langkah mudah diatas, anda sudah bisa melacak video yang sudah ditonton sekaligus cara menghapus historinya bila diinginkan. Semoga tutorial ini bermanfaat untuk sobat pembaca Detikinfo.com semua, terima kasih.
Read More

22/11/2019

Mengamankan WhatsApp dengan Fitur Kunci Sidik Jari

Untuk mengamankan aplikasi WhatsApp supaya tidak bisa sembarang orang mengaksesnya saat ini bisa menggunakan fitur penguncian dengan sidik jari. Tentunya fungsi keamanan ini bisa digunakan pada smartphone yang memiliki sensor fingerprint. (Baca : Cara Ubah mode gelap tampilan WhatsApp terbaru)

mengaktifkan kunci sidik jari whatsAPP

Meski saat ini hampir semua smartphone android keluaran terbaru yang sudah memiliki konci sidik jari ada fitur khusus keamaan untuk mengunci setiap aplikasi yang diinginkan. Tapi bagi sobat yang hanya menginginkan dobel keamanan pada whatsapp bisa menggunakan fitur kunci sidik jari yang sudah disediakan di dalam aplikasi.

Intinya, fitur ini nantinya berguna untuk melindungi orang lain mengakses akun WhatsApp anda meskipun sebelumnya berhasil membuka kunci layar ponsel. Jadi saat orang lain mengetahui sandi masuk untuk screen lock, orang tersebut tidak akan bisa membuka aplikasi WA karena harus diverifikasi dulu dengan metode scan sidik jari.

Simak juga Tips Agar Kiriman Foto / Video WhatsApp Tidak Masuk Otomatis di Galeri, Serta Cara Simpan Foti=o dan Video Status Teman ke Memori HP.

Ikuti beberapa langkah di bawah ini untuk Mengunci WhatsApp dengan pemindai sidik jari:

1. Pertama kali pastikan anda sudah meng-update aplikasi WhatsApp dengan versi terbaru. Bila belum yakin apakah versi anda up-to-date, silahkan buka play store, lalu klik pada opsi menu di pojok kiri atas, lalu pilih "Aplikasi Saya".

2. Pastikan juga anda sudah mengaktifkan fingerprint untuk keamanan Layar, Bila belum silahkan daftarkan dulu sidik jari sobat supaya sistem mengenalinya.

3. Bila WhatsApp sudah versi terbaru dan Kunci layar dengan sidik jari juga sudah diaktifkan, silahkan buka aplikasi WA lalu masuk ke bagian menu di pojok kanan atas.

Mengunci whatsapp dengan sidik jari

4. Pilih Setelan, kemudian klik Akun > Privasi > Kunci Sidik jari

5. Pada pilihan 'Buka kunci dengan sidik jari' geser slider agar aktif. Lalu tempelkan sidik jari anda saat ada perintah untuk Konfirmasi.

6. Ada 3 pilihan untuk mengatur penguncian otomatis, yaitu Segera, Setelah 1 Menit dan Setelah 30 Menit, Pilih sesuai selera sobat. Agar lebih aman, pilih saja opsi 'Segera' agar saat anda keluar dari Whatsapp maka bila membukanya lagi akan meminta scan sidik jari.

Menu kunci aplikasi WA dengan fingerprint

7. Bila ingin menonaktifkan fitur penguncian fingerprint, ulangi cara diatas dan geser slider ke kiri.

Meskipun WA terkunci, anda masih bisa menjawab apabila adda panggilan masuk. Begitu pula anda bisa menampilkan ringkasan pesan masuk di layar, bila tidak menginginkan bisa menonaktifkan opsi 'tampilkan konten di notifikasi' pada halaman kunci sidik jari.

Semoga tips mengamankan aplikasi WhatsApp agar tidak dibobol atau diakses orang lain saat ponsel anda berhasil dibuka kunci layarnya menggunakan penguncian fingerprint diatas bermanfaat, terima kasih.
Read More

16/10/2019

Cara Hapus Akun Facebook dan Menonaktifkannya

Disaat memutuskan berhenti dari dunia media sosial facebook dan semua postingan serta profil ingin tidak ada yang bisa melihatnya, maka pilihan menghapus akun FB secara permanen adalah opsi yang bisa dipilih.

delete FB account

Dimana di bagian menu pengaturan facebook ada opsi untuk menghapus secara permanen akun maupun menonaktifkan saja untuk sementara waktu. Kedua opsi tersebut bisa dipilih sesuai tujuan, apakah ingin suatu saat kita bisa masuk lagi ke akun FB atau benar-benar permanen ingin mematikannya yang otomatis tidak bisa diakses lagi dengan cara apapun.

Banyaknya masalah yang timbul seputar penggunaan aplikasi facebook seperti banyaknya berita Hoak, postingan teman yang banyak sisi negatifnya, persoalan pribadi yang semakin runyam ketika berinteraksi di facebook atau memang sudah jenuh dengan media sosial menjadikan penggunanya harus berfikir ulang apakah ingin menonaktifkan sementara atau menghapus selamanya.
Baca Juga :


Cara Hapus permanen Akun Facebook


1. Buka aplikasi facebook dan masuk ke bagian menu (letaknya di posisi atas kanan berupa ikon tiga garis mendatar)

2. Selanjutnya di bagian "Pengaturan & Privasi" pilih menu Pengaturan.

3. Masuk ke menu "Kepemilikan dan kontrol akun", lalu pilih "Penonaktifan dan Penghapusan"

menu penonaktifan facebook

4. Untuk menghapus permanen akun FB, pilih opsi "Hapus Akun" dan tekan tombol "Lanjut penghapusan akun"

5. Kemudian scrol halaman sampai kebawah dan tekan tombol "Hapus Akun"

penghapusan akun facebook permanen

6. Anda akan disuruh memasukkan kata sandi dan bila berhasil maka permintaan penghapusan akan diproses.

Cara Menonaktifkan Akun Facebook


1. Hampir sama dengan tips diatas, buka Aplikasi FB dan masuk ke pengaturan

2. Berurutan pilih menu Kepemilikan dan kontrol akun >> Penonaktifan dan penghapusan >> Nonaktifkan Akun

3. Lanjutkan sampai proses penginputan kata sandi dan permintaan diproses

Yang jadi pertanyaan, apakah akun FB yang sudah dinonaktifkan bisa dibuka kembali ?, Jawabannya bisa. Namun untuk akun yang dihapus, maka ada rentang waktu yang diberikan oleh pihak facebook, umumnya diantara 30 sampai 60 hari.

Bila dalam jangka waktu tersebut kita tidak mengurungkan penghapusan, maka otomatis sistem akan menghapus secara permanen dan tidak dapat diakses kembali.

Demikianlah dua tips cara menghapus permanen dan menonaktifkan akun facebook yang dapat admin bahas, silahkan dipraktekkan dan bila ada kesulitan silahkan tanya di kolom komentar, semoga bermanfaat.
Read More

22/06/2019

Berhasil Upgrade OVO Premier Sempat Ditolak Meski KTP Asli

Paling menjengkelkan kalau minta upgrade dari OVO Club ke Premier ternyata ditolak karena terdeteksi identitas tidak berlaku padahal KTP asli dan masih digunakan sampai saat ini. Saya akan membagikan pengalaman sukses meningkatkan limit saldo ke versi Premier meskipun di awal permohonan sempat ada penolakan.

masalah gagal upgrade OVO premier katu tidak berlaku

Di beberapa kasus yang saya baca di internet, banyak permohonan upgrade ke OVO Premier tidak dikabulkan karena NIK dan tanda pengenal KTP sudah dipakai orang lain. ( BACA: Cara Top Up Saldo OVO via ATM BRI Mandiri BNI dan BCA )

Namun untuk anda yang merasa punya KTP asli dan saat pengajuan OVO Premier ditolak dengan alasan identitas tidak berlaku, maka jangan menyerah. Dari pengalaman saya sendiri, setelah menghubungi Customer Service-nya dan menyebutkan keluhan dan pertanyaan seputar kegagalan upgrade, ternyata ending-nya berhasil.

Memiliki akun OVO Premier akan sangat berguna kala ingin menarik uang atau transfer ke rekening Bank atau berbagi saldo OVO Cash ke member lainnya tanpa biaya administrasi.

Cara Upgrade ke OVO Premier yang Sempat Ditolak


  1. Pastikan dulu kartu Identitas (KTP) anda asli
  2. Buka aplikasi Email di ponsel / Laptop lalu login dengan akun E-mail yang terdaftar di akun OVO anda
  3. Selanjutnya tulis email, tujukan ke alamat cs@ovo.id dengan subjek "Perihal Penolakan OVO Premier"
  4. Di dalam isi email saya menuliskan pertanyaan seputar terjadinya penolakan pengajuan upgrade
  5. Untuk respon balasan selanjutnya, akan disuruh mengirim data berupa Tanggal pengajuan, upgrade dengan metode Online / boots, nomor HP akun OVO, Nama ibu kandung.
  6. Bila ada balasan lagi, akan disuruh memotret KTP dan juga foto sefie sambil memegang KTP.
  7. Setelah tahap itu akan dilakukan review ulang dan pengalaman saya akhirnya diterima proses upgrade-nya.




Cara Upgrade ke OVO premier Online Via Aplikasi


Untuk anda pemilik akun OVO Club yang ingin menikmati fasilitas transfer ke rekening bank atau ke sesama pengguna OVO dan menaikkan batas saldonya, Lakukan upgrade ke premier dengan jalan Online maupun via boots OVO. Untuk mengetahui caranya, simak tutorialnya di bawah ini.

  • Buka aplikasi OVO dan login ke akun anda
  • Bila anda membuka menu transfer, akan keluar halaman Upgrade premier
  • Klik tombol "Upgrade Sekarang", lalu pilih opsi Upgrade Online
  • Setelah itu anda disuruh menyiapkan Kartu identitas berupa KTP
  • Perintah pertama adalah memotret kartu KTP, lakukan di pencahayaan terang dan tulisan terlihat jelas
  • Selanjutnya kita disuruh berfoto selfie dengan posisi memegang KTP
  • Setelah proses tersebut, akan tampil notifikasi bahwa pengajuan aplikasi membutuhkan waktu 24 Jam.

Menu upgrade OVO Premier

Dari pengalaman saya, selang beberapa jam sudah ada Email masuk untuk memberitahu apakah permintaan upgrade ke OVO Premier diterima atau ditolak.

Jangan menyerah bila ada penolakan untuk pertama kali, meskipun anda yakin bahwa kartu identitas anda asli dan masih berlaku. Lakukan komplain dan permohonan ulang melalui customer service via Telepon 1500696 atau Email ke cs@ovo.id.
Read More

20/06/2019

Cara Mengisi OVO Cash via ATM BRI Mandiri BNI dan BCA

Aplikasi OVO Sebagai alat pembayaran dan transaksi digital modern bisa digunakan untuk berbagai keperluan seperti pembelian pulsa, Data internet, membayar asuransi BPJS kesehatan, Beli token listrik maupun pasca-bayar, bayar grab dan beberapa jenis layanan transaksi online lainnya.

Isi saldo OVO dari mesin ATM BNI MANDIRI BCA BRI

Tidak hanya itu, Tokopedia sendiri sebagai E-Commerce populer di Indonesia juga terintegrasi dengan metode pembayaran cepat menggunakan OVO cash selain menggunakan metode transfer bank dan melalui merchant rekanan.

Bagi pengguna pemula yang baru saja menginstall aplikasi dan membuat akun baru OVO, tentunya ada yang masih bingung bagaimana mengisi saldo melalui mesin ATM. Meski ada banyak pilihan bentuk top-up, bisa dengan kartu Debit, via Mobile / Internet banking, alfamart, OVO Booth dan beberapa merchant lainnya.

Simak pegalaman Admin di artikel Berhasil Upgrade ke OVO Premier yang Sempat ditolak karena KTP dianggap tidak berlaku padahal identitas masih aktif dan admin gunakan sampai saat ini.

Meskipun To-up OVO Cash melalui mobile banking via smartphone lebih cepat dan tidak memakan waktu, masih banyak Nasabah Bank yang menggunakan fasilitas mesin ATM untuk transfer dan transaksi lainnya.

Baca juga: 9 Cara meningkatkan penjualan Toko Online dengan Cepat

Oleh sebab itu, admin akan membagikan tips cara mengisi OVO Cash untuk beberapa Bank populer di Indonesia yakni via Bank Mandiri, BNI, BCA dan BRI. Untuk lebih jelas bagaimana langkah-langkahnya, silahkan simak tutorialnya berikut ini:

Cara Isi Saldo OVO dari ATM Mandiri


  • Masukkan Kartu dan input PIN ATM anda
  • Pilih menu "Bayar/Beli" lanjut ke "Menu Lainnya"
  • Pilih lagi opsi "Menu Lainnya", pilih "E-Commerce"
  • Masukkan nomor HP akun OVO anda
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksinya

Top-Up OVO Cash via ATM BCA

  • Masukkan kartu ATM dan input PIN
  • Pilih menu "Transaksi Lainnya", lalu pilih "Transfer"
  • Lanjutkan pilih "Ke Menu BCA Virtual Account"
  • Input kode 39358 + No Ponsel akun OVO anda
  • Masukkan jumlah Uang yang diinginkan
  • Ikuti instruksi penyelesaian transaksi




Cara Isi OVO dari ATM BRI

  • Masukkan kartu ATM dan inputPIN
  • Lalu pilih menu "Transfer" dan pilih "Bank Lain"
  • Pilih lagi opsi "Bank Nobu", atau anda bisa menginput kode: 503
  • Masukkan angka 9 + Nomor ponsel OVO akun anda
  • Input nominal uang yang anda inginkan
  • ikuti instruksi penyelesaian transaksinya

Baca Tips Banking berikut ini:


Cara Top-up OVO dari ATM BNI

  • Masukkan Kartu dan ketik PIN ATM anda
  • Lalu pilih "Menu Lainnya", pilih menu "Transfer"
  • Pilih menu "Virtual Account Billing"
  • Input kode 8740 + 12 Digit Nomor HP Akun OVO
  • Isi nominal uang yang akan ditransfer
  • Ikuti proses transaksinya sampai selesai

Setelah berhasil menyelesaikan transaksi, nantinya anda akan mendapat Struk Nota bukti transfer dari Mesin ATM, dan pada alamat Email yang terintegrasi dengan akun OVO anda, akan masuk notifikasi jumlah nilai transfer yang berhasil masuk.

Silahkan cek dana masuk melalui aplikasi OVO, dan di bilah menu riwayat transaksi juga ada notifikasi top-up lengkap dengan Bank asal transfer.

Mudah sekali bukan cara mengisi saldo OVO Cash melalui ATM BNI, MANDIRI, BCA dan BRI ?, semoga bermanfaat dan dipraktekkan dengan mudah, terima kasih.
Read More

22/05/2019

IG, FB dan WhatsApp Trouble Apa Penyebab dan Cara Mengatasinya

Layanan WhatsApp (WA) maupun Instagram (IG) yang bermasalah bisa disebabkan beberapa hal seperti Server bermasalah, Aplikasi trouble atau bahkan ada pemblokiran oleh Pemerintah di suatu Negara karena alasan Politis dan keamanan.

WA IG dan FB trouble atau down

Sebagaimana contoh trouble tidak bisa berkirim pesan, mengupload Foto atau video di WA maupun Instagram bisa disebabkan adanya pembatasan layanan pada suatu wilayah tertentu, tergantung dari permintaan pemerintah yang tentunya mempunyai alasan untuk melakukannya, seperti menekan Hoax di medsos, membatasi peredaran video dan foto berantai di WA atau IG dan sebab lainnya.

Namun tidak hanya itu, permasalahan gagal mengirim status atau berkirim pesan di WhatsApp juga bisa terjadi karena faktor Server dan juga dari smartphone penggunanya.

Penyebab WhatsApp dan Instagram Error


  • Aplikasi di smartphone bermasalah / Rusak
  • Sambungan data Internet terputus
  • Terlalu banyak Cache yang menyebabkan Sistem error
  • Server pusat layanan aplikasi bermasalah
  • Ada kebijakan pembatasan dari pihak berwenang untuk Blokir Aplikasi

Mengatasi WA / IG Trouble Masalah Aplikasi / Sistem

Bila terjadi masalah tidak dapat chatting, update status atau melihat pesan di WhatsApp / Instagram dan ternyata teman di sekitar anda masih bisa melakukannya dengan normal, maka bisa terjadi karena beberapa sebab seperti Aplikasi bermasalah, Sistem Android error atau sambungan data tidak terhubung.
Baca Juga :


Pastikan dulu bukan masalah kehabisan kuota atau internet yang bermasalah. Setelah itu, coba restart ponsel anda. Umumnya sistem bermasalah akan menyebabkan aplikasi tidak berjalan dengan normal dan memuat ulang sistem dengan mematikan lalu menyalakan kembali menjadi solusi terbaik.

Bila setelah HP direstart ternyata WhatsApp atau Instagram tetap trouble, silahkan bersihkan cache aplikasi. Dimana banyaknya file cache maupun file sampah di sistem akan menyebabkan crash sebagian aplikasi.

Tapi bila semua langkah diatas tidak menyelesaiakan masalah, coba uninstall atau copot aplikasi IG atau WA. Lalu install kembali dari aplikasi google play store.

WhatsApp / instagram server bermasalah / Diblokir

Bila teman anda juga mengalami hal yang sama, tidak dapat mengirim pesan, berkirim video atau foto di IG dan WA, bisa juga disebabkan server layanan sedang mengalami gangguan atau perbaikan.



Dimana seringkali imbas dari rencana penggabungan WhatsApp, Facebook dan Instagram menjadi lintas platform menjadikan banyak bug atau permasalahan dalam beberapa waktu ini.

Bila kejadian server layanan IG / WA atau FB yang bermasalah, tentunya tidak ada yang dapat kita lakukan karena kita tahu sendiri kalau aplikasi ini gratisan dan tidak ada perjanjian mengikat penggunanya untuk menggugat bila server down atau masa perbaikan.

Lalu bila kejadiannya adalah satu wilayah / Negara layanan WhatsApp, Instagram atau FB dibatasi biasanya akan ada pengumuman resmi dari pihak berwenang seperti Kepolisian, Menteri Polhukam atau Kementerian Informasi dan Telekomunikasi yang menjelaskan alasan dilakukan pemblokiran.

Seperti Negara seddang dalam kondisi genting untuk melawan hoax yang banyak beredar di aplikasi medsos terpopuler saat ini yakni FB, WhatsApp ataupun Instagram.

Banyak yang menggunakan trik mengalihkan IP address layanan internet untuk bisa berkirim pesan yakni via Layanan VPN (Virtual Private Network). Yang mana alamat internet (IP) akan dialihkan ke lalu lintas luar Negeri sehingga tidak menggunakan jalur akses yang di blokir oleh pihak berwenang.

Tentunya tidak semua orang bisa memanfaatkan fasilitas VPN yang bisa dibilang tidak mudah untuk mengaturnya bagi yang masih awam. Dan oleh sebab itu, tidak ada jalan lain untuk bisa menikmati fasilitas aplikasi WhatsApp, Facebook dan instagram kembai normal sesudah akses blokir dinonaktifkan.
Read More

28/01/2019

2 Cara Beli VIP Smule dengan Pulsa HP All Operator

Sebagai aplikasi karaoke Online paling Populer, Aplikasi Smule gratis tidak punya banyak fitur, dimana dengan daftar VIP Smule bulanan atau Tahunan maka semua fitur tambahan bisa digunakan dan pastinya hasil rekaman menyanyi jadi lebih bagus dan merdu.

beli vip smule via indosat telkomsel xl tri smartfren

Aplikasi Smule versi Gratisan mempunyai batasan hari dan durasi pemakaian, dimana tidak ada fitur tambahan layaknya di VIP Smule seperti Mengundang Teman untuk join menyanyi, Meggunakan Efek suara lebih merdu dan jernih, melakukan kolaborasi dengan pengguna smule lain saat karaokean dan tidak ada iklan yang selalu muncul.

Cara paling mudah untuk mendaftar Smule VIP bagi pemula yakni dengan menggunakan sistem Potongan Pulsa. Jadi anda bisa membayar biaya VIP Smule dengan kartu Telkomsel, Indosat, Tri, XL, Axis dan juga smartfren. Tinggal isi pulsa dan nantinya biaya akan memotong pulsa utama.

Ada beberapa cara aktivasi Smule VIP dengan sistem potong Pulsa HP, Bisamelalui situs Resmi-nya atau masuk ke aplikasi play store di menu metode pembayaran. Mari simak langsung pada tutorial berikut ini:

Daftar VIP Smule dari Play Store

  1. Isi dulu pulsa utama kartu selular, isi minimal 15 Ribu saja.
  2. Kemudian lanutkan membuka aplikasi play store dan pada metode pembayaran tentukan tagihan berdasarkan tipe operator kartu anda.
  3. Kemudian Buka aplikasi Smule, dan tekan tombol Show pada menu All Access pass.
  4. Pilih paketan yang satu bulan, tekan tombol Langganan
  5. Bila pendaftan diterima maka akan ada notifikasi sukses dan ada pesan SMS di nomor HP bahwa akun VIP sudah siap digunakan.

Daftar Smule VIP dari Situs Resmi

  1. Isi pulsa dulu untuk proses pendaftaran, kemudian Buka aplikasi Browser di HP.
  2. Selanjutnya masuk ke situs > https://www.smule.com, Tunggu sampai halaman terbuka
  3. Login dengan akun smule anda, bila belum punya silahkan daftar dulu
  4. Setelah masuk ke akun, klik pada menu bagian kiri atas dan pilih opsi GET VIP.
  5. Tekan Tombol Unlock Deal, lalu ubahlah metode pembayaran (Payment Methods) ke opsi 'Pay by Mobile'
  6. menu pembelian smule vip via pulsa

    1. Pada pilihan Carrier pilihlah operator selular kartu anda, misal Telkomsel, Indosat, XL dan selainnya.
    2. Pilih juga waktu berlangganan, sebulan atau setahun sesuai keinginan anda, lalu klik submit
    3. Lanjutkan mengisi nomor HP dan lanjutkan prosesnya
    4. Nantinya ada SMS berisi kode PIN untuk verifikasi
    5. Masukkan kode verifikasi tersebut dan bila benar prosesnya maka akun VIP Smule akan aktif dan bisa digunakan.

    Bila sudah puas dengan langganan smule Bulanan nantinya anda bisa mengubah metode pembelian menjadi Tahunan yang tentu biaya daftar VIP-nya lebih murah bila dikalkulasi.
    Read More

    21/01/2019

    Mereset Ulang Epson L120 dengan dan Tanpa Software Resetter

    Produk printer Epson L120 L360 atau L310 yang sudah dilengkapi tabung tinta Pengisian tanpa harus modifikasi dengan selang infus menjadi keuntungan tersendiri bagi pemakainya. Namun demikian, suatu saat bisa terjadi error saat ingin mencetak dengan ditandai salah satunya lampu hijau dan orange berkedip-kedip (blinking) dengan notifikasi error pada layar komputer.

    proses reset printer epson l120 l310 l360

    Trouble printer yang mengalami lampu indikator blink atau berkedip bergantian tersebut menjadi hal yang biasa dan sebagai pertanda kalau printer Epson minta reset ulang.

    Mengapa printer harus direset?, Pada saat tertentu, ketika kita sering melakukan proses cetak (printing) sebenarnya modul di cartridge tinta Epson akan melakukan penghitungan. Saat mencapai batas atau limit yang telah ditentukan oleh pabrikannya, maka disarankan agar penggunanya mengganti cartridge tinta dengan yang baru dan original.

    Namun prinsip ekonomo sebagai konsumen pastinya akan berfikir ulang kalau ingin mengganti cartridge dengan yang baru, karena harganya yang mahal dan hampir sama dengan harga printer baru. Nah, Oleh sebab itu, maka ada cara untuk mengakali supaya printer Epson bisa digunakan kembali tanpa beli cartridge baru yakni dengan meresetnya.

    2 Cara Reset Printer Epson L120


    Adapun cara mereset printer Epson ada dua cara, yaitu dengan cara manual atau sementara dan ada yang lebih permanen hasilnya yakn melalui aplikasi resetter khusus. Keduanya akan admin bahas di sesi kali ini, mari kita simak.

    Reset Epson L120 manual (Sementara)


    Efek mereset printer dengan cara manual tanpa menggunakan software aplikasi yaitu tidak akan bertahan lama, bahkan saat anda sudah berhasil melakukan cetak dokumen beberapa kali, bisa saja akan printer minta reset lagi. Namun cara ini sangat jitu kalau dalam keadaan darurat ingin menyelesaikan tugas mencetak.

    1. Langkah pertama, matikan printer dengan mencabut kabel powernya, tunggu 1- 3 menit. Kemudian colokkan kembali.
    2. Setelah itu nyalakan kembali printer dan tunggu sampai suara putaran mesinnya terdiam
    3. Kemudian Tekan Tombo POWER dan RESUME, tahan keduanya lebih kurang 5 detik-an, lalu lepaskan keduanya.
    4. Tekan lagi tombol RESUME 5 detik dan lepaskan lagi
    5. Biarkan printer spooling sampai berhenti berputar dan nantinya indikator led orange akan hilang, printer siap digunakan.

    Reset Epson L120 dengan Software


    Cara ini sangat direkomendasikan bila anda tidak ingin bolak-balik reset manual, yaitu dengan menggunakan software resetter epson, sekali direset bisa digunakan untuk jangka waktu lama.



    • Admin sarankan mematikan antivirus terlebih dahulu, karena beberapa antivirus mendeteksi aplikasi resetter epson sebagai virus meskipun bukan (False alarm).
    • Saatnya menjalankan file 'Adjprogcracked.exe', tunggu sampai halaman Epson Adjustment program terbuka.
    program reset epson l120

    • Pilih model printer yang akan direset, yakni L120. Lalu pada beberapa daftar yang tampil klik pada opsi 'waste ink pad counter', klik OK
    • Setelah itu centang opsi 'Main Pad counter', klik tombol check
    proses reset l120 epson

    • lanjutkan centang lagi opsi Main pad counter dan klik Initialization
    • Tunggu proses berlangsung, dan bila berhasil maka di layar akan terlihat notifikasi untuk mematikan printer.
    berhasil mereset printer epson

    • Silahkan tekan tombol power untuk mematikan Epson L120 dan nyalakan kembali, printer siap digunakan.

    Setelah dilakukan reset ulang dengan software, maka indikator warna orange tidak lagi muncul dan kita tidak perllu lagi beli cartridge baru untuk mengatasi problem tersebut.
    Read More

    20/01/2019

    Bagaimana Reset Canon IP2770 dengan Aplikasi di Laptop ?

    Mereset ulang printer canon IP2700 dan IP2770 dapat dilakukan dengan dua metode, yakni reset sementara dan dengan menggunakan aplikasi resetter. Dimana saat terjadi gagal cetak karena lampu indikator keduanya menyala berkedip bergantian maka sebagai pertanda awal kalau printer Canon minta direset ulang.

    perbaikan error pinter canon ip2700

    Maksud mereset printer bertujuan untuk mengembalikan hitungan (Counter) pada modul cartridge tinta. Yang mana saat kita berulangkali melakukan proses cetak dokumen, maka sebenarnya sistem modul di cartridge akan melakukan perhitungan tanpa pengguna ketahui. Dan bila sudah mencapai limit cetak tertentu, maka ada peringatan di layar maupun pada lampu indikator berkedip bergantian.

    Gagal mencetak di printer canon IP2770 atau IP2700 selain disebabkan oleh masalah driver juga seringkali karena ada trouble di perangkatnya, semisal paper jam atau ada kertas yang menyangkut, cartridge tidak terdeteksi, tiba-tiba printer berhenti saat proses printing belum selesai dan lain sebagainya.

    Untuk kesempatan kali ini, admin khusus akan membahas bagaimana cara reset ulang printer Canon IP2770 / 2700 dengan cara menggunakan resetter software. Tujuannya tentu agar kita bisa meneruskan pekerjaan nge-print tanpa mengganti cartridge yang harganya sama dengan beli printer baru.

    Mereset Printer Canon IP2700/2770 dengan Aplikasi


    • Pertama kali matikan printer, cabut beberapa detik kabel powernya kemudian sambungkan kembali
    • Selanjutnya Tekan tombol RESUME dan tahan jangan dilepas
    • Kemudian tekan tombol POWER sambil masih menekan tombol RESUME, tunggu sampai lampu LED hijau menyala
    • Saatnya melepaskan tombol RESUME dengan posisi tombol POWER masih ditekan
    • Kemudian tekan sebanyak 5 kali berturut-turut tombol RESUME (Posisi tombol power masih tetap ditekan)
    • Dan yang pasti warna indikator Led Oranye harus yang menyala terakhir, kemudian lepaskan kedua tombol bersamaan
    • Pada saat itulah di layar monotor komputer terlihat adanya found new hardware atau menemukan perangkat baru, yang berarti printer sudah dalam kondisi siap untuk direset menggunakan software

    Langkah Reset Canon dengan resetter




    • Ekstrak dulu file yang bernama CANON_IP2770_RESETTER.rar
    • Masukkan beberapa lembar kertas untuk nantinya proses print test reset
    • Jalankan aplikasi resetter canon dan tunggu sampai tampilan utama muncul
    • Kemudian klik tombol MAIN, nantinya canon akan mencetak satu lembar dengan tulisan semisal 'D=000.0'
    proses reset canon IP2700 2770

    • Setelah itu lanjutkan lagi dengan menekan tombol EEPROM Clear
    • Lanjut lagi tekan tombol EEPROM, dan nantinya akan tercetak beberapa deret tulisan yang disela-sela tulisan itu tertera "TPAGE(TTL=0000)" pertanda berhasil melakukan reset counter
    • Langkah terakhir matikan printer dengan menekan tombol power, dan nyalakan kembali, printer siap digunakan mencetak!

    Bagaimana cara reset IP2770 kalau menggunakan cartridge modif infusan ? caranya sama saja. Cara diatas bisa juga digunakan untuk printer yang sudah dimodif ataupun masih dengan cartridge originalnya. Semoga tips diatas bermanfaat untuk pemilik printer Canon, terima kasih.
    Read More

    08/01/2019

    Penyebab Beli Kartu Perdana Baru Tidak Bisa dipakai WhatsApp

    Ada sebagian pengguna Smartphone yang mengalami tidak bisa mengaktifkan Akun WA (WhatsApp) setelah membeli SIM Card atau kartu perdana baru. Sebenarnya apa yang terjadi dan bagaimana solusinya?

    Gagal install WhatsApp kartu SIM baru

    Sebenarnya ada beberapa penyebab aktifasi nomor Sim card tidak dapat digunakan untuk WA, seperti nomor HP Sudah digunakan dan masih aktif untuk aplikasi WhatsApp, masalah aplikasinya sendiri atau saat itu koneksi internet tidak stabil atau terputus.

    Namun permasalahan menjadi lain kalau koneksi internet di smartphone sudah bagus, aplikasi WhatsApp-nya juga baru saja meng-install dan kartu Perdana baru saja membeli dari Konter.

    Penyebab Nomor SIM Card tidak dapat Daftar WhatsApp


    Seperti diketahui, bahwasanya setiap pemilik nomor selular dari produk provider seperti Telkomsel, Indosat, XL, Smartfren dan lainnya mempunyai masa aktif dalam durasi yang telah ditentukan oleh masing-masing layanan.

    Saat ada seseorang yang Nomor Selularnya sudah tidak aktif dan melebihi masa tenggang, tentunya semua layanan akan dihentikan oleh provider.

    Disaat itulah, ketika SIM Card tidak aktif atau sudah kadaluarsa dalam kurun waktu 4 sampai 6 Bulan maka pihak provider akan menjual Ulang Nomor selular tersebut.
    Baca Juga tips WA berikut:


    Lalu apa hubungannya dengan problem diatas ?

    Kala kita beli Nomor perdana yang baru, lalu ingin digunakan mendaftar WhatsApp dan ternyata tidak bisa dilakukan, maka besar kemungkinan nomor yang kita beli tersebut masih digunakan oleh akun WA lain. Lho kok bisa ?

    Logikanya begini, Disaat seseorang mendaftar WA menggunakan nomor telepon dan belum menghapus akun miliknya, meskipun nomor yang digunakan untuk membuat akun WA tersebut sudah tidak digunakan lagi atau kadaluarsa, tetap saja WhatsApp di ponsel pemiliknya akan tetap bisa digunakan.

    Kecuali disaat orang tersebut sudah mereset ulang smartphone miliknya atau menginstall ulang whatsApp dari ponselnya. Disaat itulah ketika ingin mengaktifkan kembali akun harus melalui prosedur keamanan yakni verifikasi nomor yang akan dikirimi oleh pihak WhatsApp berupa deretan kode yang harus dimasukkan.




    Nah, saat anda mengalami permasalahan beli kartu SIM selular namun tidak bisa digunakan WA, ada kemungkinan nomor tersebut masih digunakan orang lain untuk menjalankan WhatsApp.

    Lalu bagaimana solusinya ?

    Salah satu solusinya adalah menunggu orang pertama yang dulunya pemilik nomor yang anda beli tersebut mencopot akun WA miliknya, mereset ponselnya atau berganti smartphone.

    Disaat itulah pemilik nomor lama yang sudah anda beli tidak akan bisa lagi mendaftar ke WhatsApp karena verifikasinya dari nomor yang sudah anda pegang saat ini.

    Bisa juga anda memberitahukan ke orang tersebut, bisa melalui SMS atau telpon langsung, bicara saja kalau nomor tersebut adalah milik anda dan ingin digunakan untuk mendaftar akun WhatsApp.

    Tentunya tidak mudah memang untuk kasus yang satu ini, hanya saja kita tidak akan pernah tahu apakah Kartu perdana yang kita beli bekas milik orang lain ataukah masih fresh belum ada pemilik sebelumnya.

    Semoga jawaban atas permasalahan kartu perdana baru nomornya tidak dapat digunakan untuk mendaftar aplikasi WhatsApp bisa bermanfaat. Kalaupun pembaca ada solusi lain yang berhasil, silahkan share melalui kolom komentar di bawah ya.
    Read More