18/10/2017

Aplikasi Kamus Bahasa Korea Terlengkap Offline dan gratis

Aplikasi Kamus Bahasa Korea Terlengkap Offline dan gratis

DetikInfo.com - Aplikasi Android Kamus Bahasa Korea di Play Store Gratis dan terlengkap Offline. Sampai saat ini Android sudah bisa menggantikan adanya tebal buku dan tergantikan dengan Aplikasi yang bisa menampung ribuan halaman serta pencarian. Begitu juga untuk aplikasi Kamus, dengan berbagai kemudahan di android anda tidak perlu repot lagi membawa beratnya buku tebal kamus bahasa Korea, cukup buka HP android, buka aplikasi kamus Koreanya dan langsung bisa dipelajari dengan cepat dan mudah.

Aplikasi Kamus Bahasa Korea Terlengkap Offline dan gratis

Demam Bahasa korea di Indonesia tidak lepas juga dari banyaknya artis korea yang menghiasi layar kaca. Adapun dampak Positif tentu ada begitu juga sebaliknya, mulai dari meniru gaya bahasa, berbusana dan berbagai tingkah polah artis Korea seakan menjadi tren bagi anak muda jaman sekarang di Indonesia.

Kembali ke topik kita diatas yaitu admin akan membagikan aplikasi kamus bahasa Korea yang tentunya lengkap, mudah digunakan dan yang lebih menarik database kamus langsung bisa digunakan tanpa adanya koneksi internet, kalau bahasa mudahnya aplikasi kamus korea Offline.

Di Play store banyak sekali developer aplikasi yang menawarkan kamus bahasa Korea dnegan berbagai kelebihan yang mereka tawarkan, namun kita sebagai pemilik smartphone android tentunya tidak mau hanya mencoba-coba, bongkar pasang aplikasi kamus dan itu membutuhkan waktu dan juga rawan akan sampah di sistem yang menumpuk.

Baca Juga


Untuk kali ini admin DetikInfo merekomendasikan satu aplikasi bahasa Korea yang bisa dibilang super lengkap, gratis dan juga Offline. Jadi anda bisa membuka aplikasi kamus Korea dimana saja tanpa terhubung ke jaringan internet.

Aplikasi Kamus Deh Indonesia-Korea





Inilah aplikasi yang admin maksud, yang diberi nama Kamus Deh, dimana aplikasi ini selain bisa menerjemahkan kata bahasa Indonesia ke Korea juga ke dalam bahasa Inggris. Jadi selain belajar bahasa Korea juga bisa bahasa Inggris Sekalian.

Untuk Mengunduh aplikasi kamus korea ini bisa melalui Play store atau langsung menuju ke > Aplikasi Kamus Deh Indonesia-Korea

Untuk menggunakan aplikasi ini sangat mudah sekali dan ada fitur tombol search yang mempermudah dalam pencarian, Misalnya anda mengetikkan sebuah kata dalam bahasa Indonesia maka aplikasi secara otomatis akan menerjemahkannya kedalam bahasa korea dan juga Inggris. Begitu juga sebaliknya, anda bisa mengetikkan bahasa kore ataupun inggris untuk menerjemahkan ke dalam bahasa Indonesia.

Kamus Deh ini mempunyai 36 ribu kosakata dalam bahasa korea yan gtergolong lengkap untuk bahasa kehidupa sehari-hari. Begitu juga ada fitur lain yang tidak kalah menariknya serta bisa digunakan secara offline yaitu kita bisa menemukan nama restoran korea berserta alamatnya di sekitar jakarta. Tentunya selain mempelajari bahasa korea mungkin saja ingin mencicipi masakan khas korea yang ada di Indonesia.

Kamus Deh Indonesia Korea ini didesain oleh developernya dengan ciri khas berlatar belakang warna Hitam dan jenis font warna putih sehingga tidak menyilaukan dan nyaman ketika dipelajari. Tmpilan yang sederhana, fitur lengkap dan ringan dijalankan menjadi daya tarik bagi para pengguna smartphone android yang ingin cepat dalam penguasaan kosakata bahasa Korea.

Itulah informasi tentang aplikasi kamus bahasa Korea yang bisa admin bagikan kali ini, semoga bermanfaat.

Show comments
Hide comments


Emoticon Emoticon