19/01/2024

3 Cara Membalikkan Foto Selfie yang Terbalik di Android Terbukti Ampuh

3 Cara Membalikkan Foto Selfie yang Terbalik di Android Terbukti Ampuh

Detikinfo.com - 3 Cara Membalikkan Foto Selfie yang Terbalik di Android Terbukti Ampuh. Mengambil foto selfie alias swafoto adalah salah satu kegiatan yang sering dilakukan oleh pengguna semua ponsel belakangan ini. Banyak orang yang hendak membagikan hasil selfie terbaiknya di sosial media dengan kualitas unggulan. Kendati demikian, tidak sedikit pengguna android yang mengeluhkan hasil foto selfie mereka terbalik.

3-cara-membalikkan-foto-selfie-yang-terbalik-di-android-terbukti-ampuh

Bukan tanpa sebab, foto selfie yang terbalik tentu membuat siapa saja yang melihatnya merasa kurang nyaman. Anda sebagai pemilik foto juga akan terganggu karena gambar tersebut kurang menarik dilihat. Tak perlu khawatir sebab cara untuk membalikkan foto selfie yang terbalik di android tergolong mudah dilakukan oleh pemula sekalipun. Bagi Anda yang penasaran caranya bisa simak artikel cara membalikkan foto selfie yang terbalik di android berikut ini.

Bagaimana Cara Membalikkan Foto Selfie yang Terbalik di Android?

Perlu Anda ketahui, hasil foto selfie terbalik biasanya terjadi karena terdapat kesalahan sampai adanya kerusakan pada bagian pengaturan kamera di ponsel. Oleh karenanya, Anda memerlukan beberapa cara membalikkan foto selfie yang terbalik di android paling efektif untuk diterapkan sekarang juga. Cara tersebut akan membalikkan foto selfie yang terbalik Anda menjadi tampilan semestinya.

Berikut ini ada beberapa cara untuk membalikkan foto selfie yang awalnya terbalik menjadi normal dengan mudah:

1. Cara Membalikkan Hasil Foto Selfie yang Terbalik Tanpa Aplikasi

Anda bisa menerapkan cara membalikkan foto selfie yang terbalik di android tanpa harus mengunduh aplikasi tambahan apapun. Dengan begitu, ponsel android Anda yang tidak memiliki kapasitas memori besar bisa digunakan untuk membalikkan hasil foto selfie terbalik yang mengganggu. Namun cara seperti ini hanya dapat berlaku pada sejumlah ponsel yang memiliki fitur editor foto terlengkap.

Untuk caranya sangat mudah, Anda bisa mengikutinya langsung di bawah ini.
- Tahap pertama, silahkan buka menu Galeri yang telah terpasang secara default di ponsel android
- Sesudah itu, pilih salah satu hasil foto selfie Anda yang terlihat terbalik dan tidak tampak semestinya
- Kemudian buka foto tersebut hingga tampak sejumlah opsi di dalamnya
- Kalau sudah, tekan pilihan edit foto yang umumnya berada di bagian bawah hasil gambarnya
- Setelah itu, tekan opsi mirror atau flip agar dapat menyesuaikan atau mengembalikan hasil foto selfie terbalik tadi
- Kalau tampilan gambarnya dirasa sudah pas dan tak lagi terbalik, terakhir klik simpan agar dapat menyimpan hasil editan itu

2. Tutorial Membalikkan Foto Selfie yang Terbalik di Android dengan Aplikasi Tambahan

Tak hanya cara membalikkan foto selfie yang terbalik di android di atas, Anda juga bisa menerapkan tutorial membalikkan foto selfie yang tampak terbalik di android dengan memanfaatkan aplikasi tambahan. Pasalnya banyak aplikasi tambahan yang menawarkan berbagai fitur lengkap, salah satunya membalikkan foto. Cara seperti ini, sangat cocok bagi pengguna android yang tidak memiliki fitur edit foto lengkap.

Untuk membalikkan foto selfie android yang terbalik dengan aplikasi tambahan juga tak kalah mudah, Anda bisa menerapkan langkahnya di bawah ini.
- Langkah pertama, Anda bisa mengunduh aplikasi bernama Adobe Photoshop Express terlebih dahulu di ponsel android yang akan digunakan
- Setelah itu, instal aplikasi tersebut supaya terpasang dan dapat dipakai di HP android Anda
- Apabila sudah, buka aplikasi Adobe Photoshop Express dan pilih salah satu foto selfie terbalik yang akan Anda edit menjadi normal kembali
- Jika sudah memilih foto, silahkan masuk ke dalam opsi Pangkas
- Lanjutkan cara tersebut dengan klik tombol Putar
- Di dalam menu Putar, ada beberapa pilihan yang bisa dipilih yaitu Luruskan, Putar, Flip Horizontal dan Flip Vertical
- Kalau Anda ingin membalikkan foto selfie yang dipilih, tekan pilihan Flip Horizontal
- Secara otomatis foto selfie yang terbalik langsung dibalik sampai ke arah normalnya
- Supaya dapat menyimpan hasil editan fotonya, Anda bisa klik opsi Ekspor dan tekan pilihan Simpan ke Galeri

3. Cara Membalikkan Hasil Foto Selfie yang Terbalik dengan Aplikasi Pihak Ketiga

Selain Adobe Photoshop, ada juga aplikasi yang dapat mendukung cara membalikkan foto selfie yang terbalik di android. Kali ini, aplikasi yang bisa Anda gunakan adalah Flip Image. Aplikasi tersebut bisa didownload dan diinstal di semua tipe ponsel android. Dengan aplikasi Flip Image, Anda dapat lebih mudah membalikkan foto selfie yang awalnya terbalik tanpa harus kesulitan. Adapun caranya yakni:
- Tahap pertama, buka Google Play Store dan cari aplikasi Flip Image. Segera download dan instal aplikasi Flip Image di ponsel Anda
- Setelah itu, buka aplikasi Flip Image dan pilih salah satu foto selfie terbalik yang hendak Anda edit menjadi normal kembali
- Jika sudah, masuk ke opsi menu Flip Horizontal apabila Anda hendak membalik foto secara mendatar. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan opsi Flip Vertical untuk menyesuaikan arah foto sebenarnya
- Sesudah berhasil dibalik dengan aplikasi Flip Horizontal, Anda bisa tekan simpan agar dapat menyimpan foto di Galeri
- Terakhir cek galeri untuk memastikan apakah foto selfie Anda sudah tampil ke arah semestinya atau tidak

Penutup

Itulah beberapa cara membalikkan foto selfie yang terbalik di android paling efektif dan bisa dengan mudah Anda terapkan. Kini, ketika Anda mendapati hasil foto selfie terbalik di android, maka tak perlu mengulang fotonya.

Show comments
Hide comments


Emoticon Emoticon